news-card-video
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Pertamina Jamin Kelancaran Distribusi BBM Saat Mudik Lebaran

5 Juni 2017 19:01 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
SPBU Pertamina di salah satu kawasan di Jakarta. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
SPBU Pertamina di salah satu kawasan di Jakarta. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
PT Pertamina (Persero) akan terus memantau dan mengantisipasi lonjakan harga BBM selama musim mudik lebaran. Perusahaan minyak dan gas miliki BUMN tersebut juga memastikan kelancaran distribusi BBM.
ADVERTISEMENT
VP Fuel Marketing and Distribution Pertamina, Gigih Wahyu, mengatakan pihaknya sudah banyak belajar dari kejadian saat mudik tahun lalu, salah satunya masalah kelangkaan BBM di kawasan Tol Brebes Timur atau yang dikenal Brexit.
"Saat itu, akibat macet total selama beberapa hari di Brexit banyak kendaraan mogok dan terpaksa membeli BBM dengan harga berlipat-lipat dari pengecer," kata Gigih saat Konferensi Pers Posko Nasional ESDM, di BPH Migas, Jakarta, Senin (5/6).
Menurut Gigih, kendala yang terjadi di kawasan Brexit saat itu bukan karena kekurangan pasokan BBM, melainkan karena tersendatnya masalah distribusi.
"Bukan karena kelangkaan, tapi karena penyumbatan di SPBU. Minyaknya ada, tapi enggak bisa masuk (SPBU). Bukan hanya di Pertamina masalahnya," kata Gigih.
ADVERTISEMENT
Gigih mengatakan Pertamina sudah menyusun berbagai langkah untuk memastikan distribusi BBM saat musim mudik lebaran tahun ini, antara lain adalah mempersiapkan cadangan BBM di berbagai lintasan pemudik.
Selain itu, Pertamina juga akan menambah pasokan BBM kemasan dan menyiagakan sepeda motor untuk berjualan minyak dengan berkeliling dari setiap SPBU terdekat.
"Pertamina ada skenario dari menyiapkan sepeda motor dan menyiapkan beberapa titik penjualan untuk mengurai penumpukan di SPBU jalan tol atau jalan konvensional dengan mendatangi konsumen-konsumen. Jual BBM kemasan 1 liter, 2 liter, 5 liter, sampai 10 liter kita sediakan," papar Gigih.