Pilgub Jakarta 2024: Anies Raih Tiket Pilgub Jakarta Usai Didukung NasDem

23 Juli 2024 6:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
NasDem resmi usung Anies Baswedan sebagai bakal cagub DKI Jakarta dari NasDem, Senin (22/7/2024). Foto: Nadia Riso/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
NasDem resmi usung Anies Baswedan sebagai bakal cagub DKI Jakarta dari NasDem, Senin (22/7/2024). Foto: Nadia Riso/kumparan
ADVERTISEMENT
Anies Baswedan, pastikan memperoleh tiket maju ke Pilgub Jakarta usai partai NasDem memberikan dukungan. NasDem resmi memberikan dukungan ini pada Senin (22/7).
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, Anies memenuhi syarat ambang batas untuk maju pada pilkada mendatang. Tambahan 11 kursi dari NasDem, menggenapi 16 kursi PKS yang sudah lebih dulu memberikan dukungan untuk Anies.
Anies menerima dukungan di NasDem tower, didampingi elite-elite NasDem macam Hermawi Taslim dan Willy Aditya, ia menerima amanah tersebut.

NasDem Resmi Dukung Anies

Anies tiba di NasDem tower pada Senin (22/7) sore. Setelah beberapa saat, ia turun bersama Sekjen NasDem Hermawi Taslim, Willy Aditya dan Sugeng Suparwoto.
Mereka akhirnya mendeklarasikan mendukung Anies di Pilgub Jakarta.
Ilustrasi Partai Nasdem Foto: Fitra Andrianto/kumparan
"Ternyata sore ini kami telah membulatkan tekad, menyepakati untuk Pilkada DKI [Jakarta], Pak Surya Paloh menetapkan Anies Rasyid Baswedan sebagai calon gubernur DKI Jakarta dari Partai NasDem," kata Sekjen NasDem Hermawi
ADVERTISEMENT
Hermawi mengatakan, NasDem sepenuhnya menyerahkan nama bakal cawagub kepada Anies. Dengan syarat, wakil tidak boleh dari NasDem.
"Syaratnya wakilnya bukan dari NasDem," tambah dia.

Anies: Amanah ini Kami Terima

Ini adalah kali kedua NasDem menjagokan Anies pada kontestasi pemilu. Sebelumnya, Anies adalah jagoan NasDem untuk pilpres 2024.
Ia pun akan menjunjung tinggi amanah tersebut, dan bakal berjuang untuk warga Jakarta.
"Saya mendapat kehormatan dengan rasa rendah hati dan memohon rida Allah, amanat yang diembankan oleh Partai NasDem, ini kami terima dan junjung sebaik-baiknya, sehormat-hormatnya," kata Anies di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (22/7).
Anies Baswedan menghadiri acara silaturahmi Idul Adha bersama warga di White House Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Ia juga mendapat pesan dari Ketum NasDem, Surya Paloh, untuk melanjutkan dan meningkatkan perkembangan di Jakarta.
"Tadi kita membahas serius masa depan Jakarta. Beliau menekankan pentingnya Jakarta makin maju. Hal-hal yang dirasakan sebagai keberhasilan dilanjutkan, ditingkatkan. Hal hal yang perlu perbaikan, lakukan perbaikan," tutur dia
ADVERTISEMENT

NasDem Tak Usulkan Cawagub Anies

NasDem tak memberikan syarat apa pun pada Anies untuk maju pilgub. Bagi mereka, darah Anies sudah 'biru'.
"NasDem tidak mengusulkan sama sekali. Tidak Sahroni dan tidak yang lain-lain. Tapi, ya, cukup Anies saja terus sudah cukup representatiflah. Kan, darahnya sudah biru juga," kata ketua DPP NasDem Willy Aditya, di NasDem Tower, Jakarta, Senin (22/7).
Untuk wakil, NasDem mengedepankan komunikasi antar partai agar semakin terjalin koalisi yang solid. Tapi, tentu mereka harus mempertimbangkan wakil yang memperkuat peluang menang Anies.
"Komunikasi politik tentu kami lakukan dengan partai mana pun. Karena kecenderungan tentu kalau pepatah orang kampung saya mengatakan, cenderung mata ke yang rancak, cenderung posisikan menang," tuturnya.