Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
2 Ramadhan 1446 HMinggu, 02 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Pilot dan Awak Pesawat Akan Dites Narkoba Secara Acak
16 Januari 2017 15:39 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:19 WIB
ADVERTISEMENT

Deputi Pemberantasan Badan Narkotika Nasional (BNN), Irjen Pol. Arman Depari, mengatakan, pihaknya melakukan kerja sama operator jasa penerbangan, guna mencegah narkoba di kalangan pilot dan awak pesawat. Langkah ini dilakukan untuk keselamatan penerbangan.
ADVERTISEMENT
"Sebenarnya sudah ada perintah, dan perintah ini adalah tugas kita untuk melakukan pencegahan penggunaan narkoba, termasuk dengan jasa penerbangan," ujar Arman di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, Senin (16/1).
Dia menambahkan, BNN akan melakukan pemeriksaan Narkoba terhadap pilot dan pegawai maskapai secara berkelanjutan dan mendadak.
"Kami kan tidak mungkin tiap hari melakukan pemeriksaan. Oleh karena itu, kami perlu melakukan hal ini secara random dan akan berlanjut terus," ujar Arman.
Arman juga mengatakan, pemeriksaan ini sebagai bentuk pelayanan BNN kepada masyarakat.