news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Pintu Keluar Tol Bitung Pagi Ini Ditutup, Pengendara Dialihkan Lewat Tol Cikupa

14 November 2022 7:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana akses keluar Tol Bitung, Senin (14/11). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Suasana akses keluar Tol Bitung, Senin (14/11). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Akses keluar Pintu Tol Bitung tepatnya di KM 26, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang masih ditutup pada Senin (14/11) pagi. Penutupan itu karena jalan tersebut masih terendam banjir setinggi 60 cm.
ADVERTISEMENT
Kepala Induk PJR Bitung, AKP Suwito, mengatakan air yang merendam akses tersebut belum surut.
"Air belum surut, upaya kita dan pengelola telah melakukan pompanisasi air. Adanya hal ini, jalur pintu keluar masih ditutup," kata Suwito.
Akibatnya, pengendara yang tiba dari Jakarta menuju Tangerang akan dialihkan menuju Tol Cikupa.
Namun, jika pengendara belum masuk ke area Tol Bitung, petugas akan mengarahkan untuk keluar Tol Tangerang atau Tol Karawaci.
"Seperti skema awal, bila pengendara sudah masuk ke area Bitung, maka akan kita alihkan ke Pintu Gerbang Tol Cikupa, namun bila pengendara belum memasuki area Bitung, maka akan dialihkan ke Pintu Tol Tangerang, atau Karawaci," ujarnya.
Lebih lanjut, Suwito mengatakan banjir ini akibat luapan air dari Kampung Daru, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Selain itu, tanggul tol jebol akibat tak mampu menahan debit air.
ADVERTISEMENT
"Banjir karena tanggul jebol, ditambah ada kiriman air dari kawasan pinggir tol," ucap dia.