PKB Buat Poros Baru di Pilgub Jabar untuk Lawan Ridwan Kamil

17 Mei 2024 17:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPW PKB Jabar, Syaiful Huda, di Kantor DPW PKB Jabar, pada Minggu (17/3/2024). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPW PKB Jabar, Syaiful Huda, di Kantor DPW PKB Jabar, pada Minggu (17/3/2024). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
PKB akan berupaya membuat poros baru di Pilgub Jabar untuk melawan cagub petahana Ridwan Kamil (RK). Golkar sudah memberikan surat penugasan ke RK untuk kembali maju di Jabar meskipun juga tengah dipertimbangkan didorong di Pilgub Jakarta.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PKB Syaiful Huda mengatakan pihaknya sudah berkomunikasi dengan beberapa parpol untuk mewujudkan poros baru di Pilgub Jabar.
"Kalau terkait dinamika (Pilgub Jabar) Pak Ridwan Kamil, PKB pernah membikin poros di luar Ridwan Kamil dan ini masih terus kita jalankan," kata Huda kepada wartawan, Jumat (17/5).
"Dan partai-partai yang bikin poros di luar Ridwan Kamil sudah komunikasi dan memastikan poros ini bisa terwujud nanti," sambungnya.
Ridwan Kamil bersama keluarga memberikan suara Pemilu 2024 di 045 Jalan Rancabentang, Kelurahan Ciumbuleuit, Kota Bandung, pada Rabu (14/2/2024). Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Namun, ia belum mengungkapkan siapa jagoan yang akan diusung di Pilgub Jabar. Sebab, konsolidasi masih terus dilakukan.
"Saya belum bisa bocorin (nama) karena (masih) konsolidasi, tapi prinsipnya bisa sampai empat (partai) politik di Jawa Barat, ya untuk membangun poros di luar Kang Ridwan Kamil," katanya.
ADVERTISEMENT
Saat ini terdapat beberapa nama yang sudah dipertimbangkan PKB dengan parpol lainnya untuk diusung bersama di Pilgub Jabar.
"Sudah, masing-masing partai sudah usulkan nama dan nanti pada waktunya juga diekspos. Jadi masing-masing partai mengusulkan nama dari rencana poros atau koalisi kompetitornya Kang RK," tutup Huda.