Plt Sekwan DPRD DKI soal Influencer: Kami Tak Gelar Vaksinasi Dosis Ketiga

29 Juli 2021 11:27 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta menghadiri rapat paripurna DKI Jakarta dalam rangka Peringatan HUT ke-494 Jakarta. Foto: Pemprov DKI Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta menghadiri rapat paripurna DKI Jakarta dalam rangka Peringatan HUT ke-494 Jakarta. Foto: Pemprov DKI Jakarta
ADVERTISEMENT
DPRD DKI Jakarta masih menelusuri isu influencer vaksinasi dosis ke-3 di gedung dewan itu. Saat ini, semua informasi masih dikumpulkan untuk mengetahui peristiwa sebenarnya.
ADVERTISEMENT
Plt Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Augustinus menegaskan, DPRD DKI tidak pernah menggelar vaksinasi dosis ketiga. Seperti diketahui, vaksinasi dosis ketiga ini baru ditujukan bagi tenaga kesehatan.
“Untuk vaksin ketiga yang dibilang moderna, kami tidak ada dan itu tidak pernah diberikan di gedung DPRD DKI vaksin booster atau ketiga. Karena itu belum ada acuan untuk masyarakat diberikan, itu baru nakes,” ujar pria yang karib disapa Aga kepada wartawan, Kamis (29/7).
Aga menjelaskan, semua vaksin yang ada di program vaksinasi DPRD DKI merupakan suplai dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta. Tidak ada suplai yang ditujukan untuk vaksinasi ketiga bahkan moderna. Sebab, sejauh ini diterima hanya Sinovac.
Aga masih menelusuri soal pernyataan yang beredar di media sosial itu. Dia hanya bisa memastikan latar gambar itu merupakan gedung DPRD DKI Jakarta. Kini dia melaporkan ke Pimpinan DPRD DKI untuk menentukan langkah selanjutnya.
ADVERTISEMENT