Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
PM Malaysia Jadi Pemimpin Pertama Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Pengumuman KPU
21 Maret 2024 10:10 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, mengunggah foto berisi ucapan selamat kepada Prabowo Subianto usai penetapan rekapitulasi perhitungan suara pemilu, Rabu (20/3).
ADVERTISEMENT
KPU RI telah merampungkan rekapitulasi nasional hasil Pilpres 2024 di 38 provinsi dan 128 PPLN. Hasilnya, paslon nomor urut 02 Prabowo-Gibran menang dengan perolehan 96.214.691 suara (58,57%).
"Saya telah menghubungi Presiden Terpilih Republik Indonesia Yang Mulia Bapak Prabowo Subianto untuk sampaikan selamat atas keberhasilan beliau dalam Pemilihan Presiden Indonesia yang baru selesai," tulis Anwar lewat keterangan Instagram-nya, @anwaribrahim_my, Kamis (21/3) dini hari.
Ia menyebut dirinya merupakan pimpinan negara pertama yang menyampaikan ucapan selamat kepada Prabowo.
"Saya diberi tahu bahwa saya jadi pemimpin pertama yang mengucapkan selamat kepada beliau selepas pengumuman keputusan resmi Pemilu tadi. Ini cukup bermakna karena melambangkan nilai persahabatan antara Malaysia dan Indonesia yang sangat istimewa sebagai negara tetangga yang dekat dan penting," tulisnya.
ADVERTISEMENT
PM Malaysia itu meyakini bahwa Prabowo dapat menjalankan perannya sebagai presiden dengan sangat baik dan membawa kemajuan serta kemakmuran bagi Indonesia.
"Kami berdua bertekad untuk memperkuat hubungan dua negara yang mencakup pelbagai aspek sebagai negara tetangga dan berikrar untuk bekerja sama di multilateral forum, utamanya dalam ruang lingkup ASEAN," tutupnya.
Live Update