Polda DIY Akan Periksa Kapolsek Girisubo, AKP Isnaini, terkait Tertembaknya Aldi

16 Mei 2023 20:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemakaman Aldi Apriyanto (19) warga Desa Nglindur, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul yang tertembak saat acara elektone dan campursari semalam. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pemakaman Aldi Apriyanto (19) warga Desa Nglindur, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul yang tertembak saat acara elektone dan campursari semalam. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
ADVERTISEMENT
Ditreskrimum Polda DIY akan memeriksa Kapolsek Girisubo AKP Isnaini terkait kasus tertembaknya Aldi Apriyanto (19) di Gunungkidul. Ia diperiksa karena merupakan pimpinan Briptu Muhammad Kharisma Anugerah (MK) yang telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.
ADVERTISEMENT
Aldi tak sengaja tekena tembakan yang dipegang Briptu Kharisma saat acara elektone dan campursari di kampungnya, Minggu (14/5) malam. Aldi tewas dengan luka tembak di tubuhnya.
"Tentunya karena kapolsek akan dijadikan menjadi saksi karena ada kaitannya dengan anggotanya yang saat itu bertugas di kegiatan tersebut," kata Wadir Reskrimum Polda DIY AKBP K Tri Panungko di Polda DIY, Selasa (16/5).
Tri mengatakan pengamanan acara musik di tingkat kecamatan tersebut tentu berasal dari kapolsek. "Di wilayah polsek tentunya dari kapolsek terkait dengan pengamanan kegiatan yang ada di wilayah polsek," jelasnya.
Namun, Tri belum mengungkap kapan AKP Isnaini diperiksa penyidik.

Senjata Harusnya Terkunci

Tri mengatakan Briptu Kharisma dalam peristiwa ini lalai. Seharusnya, senjata SS1 V1 itu dalam keadaan terkunci meski sudah terkokang.
ADVERTISEMENT
"Itu kelalaian anggota kami, ini jadi evaluasi bagi kami bahwa apabila menggunakan senjata apabila sudah terkokang pun dia harus terkunci sehingga nanti tidak ada hal-hal yang mengganggu kemudian meletus," tegasnya.
"Iya. Seharusnya dikunci," tambahnya.
SS1 V1 itu merupakan senjata inventaris Polsek. Setiap polsek memang memiliki senjata inventaris yang dipergunakan oleh anggota apabila sewaktu-waktu melaksanakan kegiatan pengamanan atau ada kejadian kriminal.
"Nah, itu senjata salah satunya senjata inventaris polsek yang digunakan oleh salah satu anggota untuk melaksanakan pengamanan," katanya.