Polda Jateng: Video Band Sukatani Minta Maaf Bukan Intervensi Kami

21 Februari 2025 13:26 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto.  Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto. Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
ADVERTISEMENT
Dukungan mengalir deras untuk band Sukatani setelah mereka meminta maaf atas lagu Bayar Bayar Bayar. Banyak yang mengira mereka diintervensi, apalagi mereka telah menarik lagu tersebut dari platform musik.
ADVERTISEMENT
Terkait itu, Polda Jateng menyatakan tidak pernah mengintervensi dan memaksa mereka membuat video permintaan maaf.
"Itu mereka merasa memberikan informasi lanjutan ya kepada pihak, kepada masyarakat, tidak ada intervensi sama sekali," ujar Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto, Jumat (21/2).
Saat ditanya, apakah video tersebut diambil di kantor Direktorat Reserse Siber (Ditsiber) Polda Jawa Tengah, Artanto mengakui tidak mengetahui hal tersebut.
"Saya tidak tahu, saya tidak memahami [hal] tersebut," kata Artanto.

Polda Jateng Akui Temui Sukatani

Band punk asal Purbalingga, Sukatani. Foto: instagram/@sukatani.band
"Iya kemarin (Kamis, 20 Februari), kami melakukan klarifikasi pada band Sukatani karena lagunya viral. Kami mendatangkan mereka hanya untuk mengetahui tujuan dari pembuatan lagu tersebut," ujar Artanto.
Namun, sekali lagi, Artanto membantah polisi melakukan intervensi terhadap band tersebut.
ADVERTISEMENT
"Oh tidak ada, nihil, jadi klarifikasi itu hanya sekadar ingin mengetahui tentang maksud dan tujuan terkait pembuatan lagu tersebut. Enggak ada (intervensi)," kata dia.
Band punk asal Purbalingga, Sukatani. Foto: instagram/@sukatani.band