Polisi: 3 Tewas Akibat Ledakan Bom di Gereja di Surabaya

13 Mei 2018 9:26 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bom di Ngagel, Surabaya. (Foto: dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Bom di Ngagel, Surabaya. (Foto: dok. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Bom bunuh diri meledak di tiga gereja di waktu hampir bersamaan di Surabaya, Jawa Timur. Ledakan bom mengakibatkan tiga korban tewas.
ADVERTISEMENT
"Ada tiga yang meninggal," ujar Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Frans Barung, di Ngagel, Surabaya, Minggu (13/5).
Frans mengatakan, dua korban yang tewas ini merupakan korban ledakan di Gereja Santa Maria Tak Bercela, Ngangel, Jawa Timur. Bom di Gereja Santa Maria meledak pada pukul 07.30 WIB.
Selang, 30 menit, bom bunuh diri juga meledak di GKI Wonokromo, Diponegoro. Satu orang tewas akibat ledakan ini.
"Ada satu orang korban jiwa akibat ledakan di GKI Wonokromo, Diponegoro," imbuh dia.
Hingga saat ini, belum diketahui identitas para korban.