Polisi Pulangkan 18 Pelajar yang Terlibat Tawuran di Jakbar

17 November 2022 0:36 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat mengamankan sejumlah pelajar yang diduga hendak terlibat tawuran.  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat mengamankan sejumlah pelajar yang diduga hendak terlibat tawuran. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Polisi memulangkan 18 orang pelajar yang sempat diamankan karena terlibat tawuran di sejumlah wilayah di Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
"Sebanyak 18 pelajar yang dipulangkan tidak memenuhi adanya unsur pidana, kita lakukan pendataan dan pembinaan selanjutnya kami pulangkan kepada orang tua masing-masing," kata Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Fernando Saharta Saragi, Rabu (16/11).
Fernando mengatakan, 18 remaja tersebut diamankan Tim Patroli Perintis Presisi saat hendak melakukan aksi tawuran di daerah Kebon Jeruk pada Minggu (13/11) dan Kalideres pada Senin (14/11).
Proses pemulangan itu dilakukan secara door to door. Mereka diantar pulang ke rumah orang tuanya masing-masing.
Polsek Tambora, Jakarta Barat menggandeng tokoh-tokoh masyarakat dan patroli siber untuk menangkap potensi gangguan keamanan seperti aksi tawuran dan kejahatan lainnya. Foto: Polsek Tambora
Polisi mengimbau orang tua selalu mengawasi aktivitas anak mereka agar tidak terjerumus pada hal negatif.
"Setibanya di rumah masing-masing para pelajar, kami berkoordinasi dengan perangkat RT dan RW serta orang tua untuk dilakukan pembinaan dan pengawasan agar kejadian tersebut tidak terulang kembali," ucap dia.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, polisi meminta peran aktif kepada keluarga agar tidak bosan mengingatkan dan memberikan edukasi secara masif kepada anak-anak tentang bahaya tawuran maupun kenakalan remaja lainnya.
"Karena peran keluarga sangat penting dalam membentuk karakter generasi muda agar menaati peraturan yang berlaku," pungkasnya.