Polisi: Senjata Api yang Ditemukan di Bandung Jenis Laras Panjang

7 Juni 2022 16:15 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota Tim Gegana Brimob Polda Jabar berjaga saat pemeriksaan temuan bahan peledak di sebuah rumah kawasan Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Senin (6/6/2022).  Foto: Novrian Arbi/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Anggota Tim Gegana Brimob Polda Jabar berjaga saat pemeriksaan temuan bahan peledak di sebuah rumah kawasan Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Senin (6/6/2022). Foto: Novrian Arbi/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Polda Jawa Barat memastikan senjata api yang ditemukan di sebuah bangunan di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (6/6) malam, berjenis laras panjang. Di lokasi juga ditemukan peluru dalam kotak lengkap.
ADVERTISEMENT
"Ada beberapa kotak dan beberapa jenis peluru dan senjata apinya kita tidak lansir terkait dengan jenisnya, tapi itu merupakan senjata api laras panjang," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo di Mapolda Jabar pada Selasa (7/6).
Selain senjata api, lanjut Ibrahim, polisi juga menemukan adanya ribuan peluru dengan jenis kaliber 7,26 mm.
Sedangkan bahan peledak TNT yang ditemukan di lokasi diduga sudah tidak aktif karena kondisinya yang sudah mencair. Belum diketahui penyebab bahan ledak TNT itu mencair.
"Pelurunya masih aktif tapi kemarin keterangan dari petugas ini bahwa bahan peledaknya sudah tidak terlalu aktif karena sedikit mencair," ujarnya.
"Nah, ini yang belum (diketahui penyebab mencair). Itu membutuhkan ahli ya terkait dengan kondisi tersebut," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Temuan tersebut bermula ketika pemilik rumah berinisial DKH meminta pada seseorang untuk membersihkan rumahnya yang lama tak ditempati.
Lalu, orang yang membersihkan rumah mendapati adanya benda mencurigakan di bagian rak. Temuan itu lalu dilaporkan ke BNPT dan ditindaklanjuti oleh polisi.