PPP Resmi Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

12 Juli 2024 16:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PPP resmi usung Khofifah Indar Parawansa di Pilkada Jawa Timur, Jumat (12/7/2024). Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
PPP resmi usung Khofifah Indar Parawansa di Pilkada Jawa Timur, Jumat (12/7/2024). Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
DPP PPP memutuskan mengusung calon petahana Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jatim 2024. Dukungan itu disampaikan di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Jumat (12/7).
ADVERTISEMENT
Dukungan disampaikan langsung oleh Sekjen Arwani Thomafi. Dia didampingi Ketum Muhammad Mardiono dan Ketua DPP Achmad Baidowi (Awiek).
"DPP PPP menyampaikan keputusan DPP PPP setelah mendengarkan aspirasi yang berkembang teman-teman di Jatim dan juga para kiai ibu nyai dengan ini memutuskan untuk Pilkada 2024 di Jatim, kita PPP mengusung Ibu Khofifah dan Mas Emil," kata Arwani.
PPP resmi usung Khofifah Indar Parawansa di Pilkada Jawa Timur, Jumat (12/7/2024). Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Sementara itu Plt Ketum PPP Mardiono mengungkap alasan mengusung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim.
"Atas dasar masukan dari tokoh masyarakat, para habaib, juga dari ustaz PPP, yang telah rapat kontinu. Dan terakhir komuniasi politik dengan Bu Khofifah-Emil untuk mendukung keduanya untuk lanjutkan kerjanya di provinsi Jawa Timur," tutur Mardiono.
Khofifah pun mengucapkan terima kasih kepada PPP karena kembali mendukung dirinya untuk kembali maju di periode kedua.
ADVERTISEMENT
"Kami, saya dan Mas Emil menyampaikan terima kasih bahwa 5 tahun lalu kami mendapatkan mandat dari PPP untuk pencalonan kami sebagai cagub cawagub," ucap dia.
"Dan tahap kedua kami mendapatkan kepercayaan untuk mendapatkan dukungan mandat," tambahnya.
Khofifah Emil sudah mendapatkan dukungan dari mayoritas parpol. Selain PPP, Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat sudah memberikan dukungan terlebih dahulu.