news-card-video
23 Ramadhan 1446 HMinggu, 23 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Prabowo Bakal Bahas Persiapan Idul Fitri di Sidang Kabinet Paripurna Sore Nanti

21 Maret 2025 14:23 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Prabowo pimpin Sidang Kabinet Paripurna, Istana Kepresidenan, Jakarta, 22 Januari 2025. Foto: X/@prabowo
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo pimpin Sidang Kabinet Paripurna, Istana Kepresidenan, Jakarta, 22 Januari 2025. Foto: X/@prabowo
ADVERTISEMENT
Presiden Prabowo Subianto bakal memimpin Sidang Kabinet Paripurna pada Jumat (21/3) sore. Rapat digelar di Ruang Sidang, Istana Kepresidenan Jakarta.
ADVERTISEMENT
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengatakan, rapat itu akan membahas berbagai hal terkait dengan pelaksanaan Idul Fitri 2025.
"Mungkin salah satu yang akan disampaikan adalah kesiapan pemerintah dalam mempersiapkan fasilitas menuju Idul Fitri," kata Bahlil saat ditemui di Pondok Pesantren Al Ashriyyah Nurul Iman di Parung, Bogor.
Ketua Umum Golkar, Bahlil Lahadalia, bersama sejumlah petinggi Golkar saat mengunjungi Pondok Pesantren Al Ashriyyah Nurul Iman di Parung, Bogor. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Dalam perayaan Idul Fitri, Bahlil menyebut dirinya bakal bertanggung jawab untuk memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM), LPG hingga listrik. Selain itu, dia juga bertanggung jawab mengurusi masalah bencana terkait ESDM.
"Kemudian listrik dan kemudian gempa urusan tanah bergeser di geologi, dan kami sudah sekitar 7 hingga 8 hari terakhir ini turun terus di Kalimantan kemudian di Sulawesi tenggara, di Banten, Jabar, dan kemarin di Jateng," ucap dia.
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Golkar ini memastikan stok BBM, listrik, dan LPG jelang lebaran aman. Ia berharap Idul Fitri 2025 berjalan dengan lancar.
"Insyaallah semuanya untuk urusan listrik itu bagus, mobil listrik juga oke, yang mau liburan pakai mobil listrik," ujar dia.