Prabowo ke Dina Boluarte: Kami Akan Terus Dukung Keterlibatan Peru di ASEAN

15 November 2024 5:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Peru  Dina Boluarte di Istana Peru Palacio de gobierno di Lima, Peru pada Kamis (14/11) waktu setempat. Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Peru Dina Boluarte di Istana Peru Palacio de gobierno di Lima, Peru pada Kamis (14/11) waktu setempat. Foto: Zamachsyari/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bertemu dengan Presiden Peru Dina Boluarte di Istana Peru Palacio de Gobierno, Lima, pada Kamis (14/11).
ADVERTISEMENT
Prabowo mengawali pertemuan tersebut dengan ucapan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Presiden Boluarte dan pemerintah Peru.
"Sekali lagi saya ingin mengucapkan terima kasih atas sambutan luar biasa yang saya terima. Ya, ini pertama kalinya saya berkunjung secara resmi ke Peru dan di sini ingin saya tegaskan bahwa saya ingin mempererat hubungan Indonesia dan Peru," ujar Prabowo.
Prabowo menegaskan bahwa hubungan diplomatik kedua negara yang telah terjalin selama 50 tahun ini harus terus ditingkatkan.
"Kami memiliki hubungan yang sangat baik selama 50 tahun dan kami ingin melanjutkan persahabatan dan kerja sama ini pada tingkat yang lebih baik," ucap dia.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga menyampaikan apresiasinya terhadap kepemimpinan Boluarte dalam penyelenggaraan KTT Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) 2024.
Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Peru Dina Boluarte di Istana Peru Palacio de gobierno di Lima, Peru pada Kamis (14/11) waktu setempat. Foto: Zamachsyari/kumparan
"Saya ingin menyampaikan kepada Anda penghargaan setinggi-tingginya atas kepemimpinan Anda di APEC tahun ini dan kami akan mendukung semua inisiatif untuk menyukseskan KTT APEC ini," kata Prabowo.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Prabowo menegaskan komitmen Indonesia untuk terus mendukung keterlibatan Peru di berbagai forum multilateral, termasuk ASEAN.
"Kami akan mendukung semua inisiatif yang Anda ajukan dan yakinlah bahwa kami akan terus melanjutkan dukungan kuat kami terhadap keterlibatan Peru di ASEAN dan organisasi multilateral lainnya," pungkasnya.
Sementara itu, Boluarte menyampaikan pihaknya menyoroti berbagai aspek yang diharapkan dapat mendorong kemajuan bersama, termasuk dukungannya terhadap pengembangan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Indonesia.
"Kami mengikuti dengan penuh perhatian prioritas yang ditetapkan oleh manajemen yang baru saja diresmikan di bidang ekonomi dan sosial. Kami juga menyampaikan harapan terbaik kami untuk perkembangan ibu kota baru Nusantara," ujar Boluarte.