Prabowo Makan Siang di Mie Gacoan Tebet, Disambut Riuh Pengunjung hingga Ojol

5 Agustus 2023 20:30 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bakal calon presiden dari partai Gerindra Prabowo Subianto saat makan siang di Mie Gacoan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Bakal calon presiden dari partai Gerindra Prabowo Subianto saat makan siang di Mie Gacoan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyempatkan diri untuk makan siang di Mie Gacoan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8). Prabowo tiba sekitar pukul 14.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Prabowo langsung disambut oleh owner atau pemilik Mie Gacoan yaitu Harris Kristanto dan juga Bayu Skak, seorang YouTuber dan komedian.
"Baru pertama kali dan Saya sangat senang Pak Prabowo mau makan di Mie Gacoan. Karena senangnya, Saya jauh-jauh dari Malang hari ini untuk ketemu Pak Prabowo," kata Harris.
Bakal calon presiden dari partai Gerindra Prabowo Subianto saat makan siang di Mie Gacoan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Para pengunjung tampak antusias menyambut kedatangan Prabowo. Mereka tidak menyangka bertemu Prabowo saat makan siang di Mie Gacoan Tebet.
Para pengunjung itu mulai dari remaja perempuan, laki-laki, ibu-ibu, hingga bapak-bapak.
"Pak Prabowo! Pak Prabowo! Selfie Pak!" sahut salah seorang pengunjung.
Tak hanya itu saja, para pekerja dan pelayan Mie Gacoan juga antusias menyambut kedatangan Prabowo dan berebut untuk selfie dan meminta tanda tangan.
Bakal calon presiden dari partai Gerindra Prabowo Subianto saat makan siang di Mie Gacoan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Ada juga para ojol yang sedang menanti orderan di restoran itu sempat berinteraksi dengan Prabowo.
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Gerindra ini sempat menengok ke salah seorang pengunjung ibu-ibu yang membawa balita dan menggendong balita tersebut.
Prabowo menyantap mie khas Gacoan, lumpia udang, udang keju dan beberapa makan lainnya.