Prabowo Sempat Minta Sandi Pikir Ulang Sebelum Pindah ke PPP

10 April 2023 13:50 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandiaga Uno temui Prabowo Subianto, Senin (27/3). Foto: Instagram/@sandiuno
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga Uno temui Prabowo Subianto, Senin (27/3). Foto: Instagram/@sandiuno
ADVERTISEMENT
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto sempat meminta Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Sandiaga Uno untuk mempertimbangkan secara matang terkait perpindahan dirinya ke PPP.
ADVERTISEMENT
Prabowo menyampaikan itu saat menerima kunjungan Sandi di Kementerian Pertahanan pada Senin (27/3).
"Pak Prabowo menyampaikan, untuk kebaikan Sandi apakah itu sudah dipertimbangkan matang? Sudah dipikirkan masak? Sebaiknya Pak Sandi memikirkan ulang untuk kebaikan dia ke depan," kata Dasco kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (10/4).
Dasco menuturkan, Sandiaga bertemu Prabowo untuk berpamitan. Kemudian setelah itu, dia melanjutkan tidak ada komunikasi lagi.
"Tentunya hal itu berpulang pada Pak Sandi. Karena Pak Prabowo itu sebanyak-banyaknya orang yang mau bergabung dengan Gerindra akan diterima dengan baik," imbuhnya.
Beberapa waktu lalu, Juru Bicara PPP Usman M Tokan menyebut Boy Rafli dan Sandiaga Uno akan bergabung dengan PPP dalam waktu dekat. Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi (Awiek), turut membenarkan hal ini.
ADVERTISEMENT
Awiek mengungkap langkah yang akan diambil partainya apabila Sandiaga Uno resmi bergabung ke PPP. Partainya disebut akan mengusung Sandiaga sebagai cawapres.
"Ya memang ada rencana bergabung ke PPP. Ya kalau beliau bergabung ke PPP cawapres lah tentunya," kata Awiek saat dihubungi, Kamis (6/4).
"Kalau PPP pemenang pemilu segala mungkin terbuka. Tetapi peluang beliau untuk diusung sebagai cawapres cukup besar ketika bergabung dengan PPP," lanjutnya.