Prabowo Terima Kunjungan Bill Gates di Istana Merdeka Pagi Ini

7 Mei 2025 8:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pengarahan dalam Sarasehan Ekonomi Bersama Presiden RI di Menara Mandiri, Senayan, Jakarta, Selasa (8/4/2025). Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pengarahan dalam Sarasehan Ekonomi Bersama Presiden RI di Menara Mandiri, Senayan, Jakarta, Selasa (8/4/2025). Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
ADVERTISEMENT
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dijadwalkan akan bertemu dengan, pendiri Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (7/6) pagi.
ADVERTISEMENT
"Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto pagi ini Rabu, 7 Mei 2025. sekitar pukul 08.00 WIB dijadwalkan akan menerima kunjungan tokoh filantropi dunia sekaligus pendiri Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangan resmi, Rabu (7/5).
Dalam pertemuan tersebut, Prabowo dan Bill Gates akan banyak melakukan pembahasan. Terutama soal isu kesehatan global hingga inklusi keuangan.
Co-founder Microsoft dan juga lembaga filantropi Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates. Foto: THOMAS KIENZLE / AFP
"Presiden Prabowo dan Bill Gates dijadwalkan mengadakan pertemuan di Istana Merdeka untuk membahas sejumlah inisiatif pembangunan berkelanjutan," ujarnya.
"Khususnya pada isu kesehatan global, nutrisi, inklusi keuangan, dan infrastruktur digital publik," imbuh dia.
Presiden Prabowo Subianto mengatakan banyak pemimpin dunia yang datang ke Indonesia dan salah satu yang dibahas adalah program Makan Bergizi Gratis (MBG). Salah satu tokoh yang akan datang ke Indonesia selanjutnya adalah pendiri Microsoft, Bill Gates.
ADVERTISEMENT
“Banyak pimpinan negara datang ke Indonesia yang dibahas antara lain makan bergizi. Tanggal 7, yaitu lusa tokoh dunia namanya Bill Gates akan datang ke kita,” ujar Prabowo di Sidang Kabinet Paripurna di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (5/5).