Prabowo Tunjuk Budi Djiwandono Jadi Ketua DPD Gerindra Kaltim

16 Juli 2024 17:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Budi Djiwandono di Menara Bank Mega, Jakarta Selatan. Foto: Haya Syahira/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Budi Djiwandono di Menara Bank Mega, Jakarta Selatan. Foto: Haya Syahira/kumparan
ADVERTISEMENT
Prabowo Subianto menunjuk keponakannya, Budi Djiwandono untuk menjadi Ketua DPD Gerindra Kalimantan Timur.
ADVERTISEMENT
Muncul spekulasi, Budi yang merupakan keponakan Prabowo ini memang sengaja ditgaskan di Kaltim sekaligus untuk mengamankan IKN. Soal itu, Gerindra punya jawaban.
“Pak Prabowo merasa bahwa daerah tersebut, provinsi tersebut harus dipimpin oleh orang terbaiknya di provinsi dan di daerah tersebut,” kata Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, Selasa (16/7).
Tidak hanya Kalimantan Timur, Muzani mengatakan Gerindra menganggap seluruh provinsi penting. Sehingga seluruhnya daerah harus dipimpin oleh orang-orang terpilih.
“Pak prabowo merasa bahwa bukan hanya 1 provinsi yang penting, tapi semua provinsi yang ada di Indonesia dan provinsi yang memiliki keunggulan dan kekuatan masing-masing, sehingga harus dipimpin oleh orang terbaik di provinsi tersebut,” tuturnya.
Erick Thohir beserta berbagai tokoh di antaranya Nagita Slavina, Budi Djiwandono, Tsamara Amany, Rahayu Saraswati, Rian Ernest, Putri Zulhas, dan Cheryl Tanzil, hadir di acara 'Memilih Masa Depan', di Djakarta Theater Ballroom, Sabtu (3/2/2024). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
Budi menggantikan Ketua DPD Gerindra Kalimantan Timur sebelumnya, yang juga menjabat sebagai Wali Kota Samarinda, Andi Harun.
ADVERTISEMENT
Budisatrio Djiwandono merupakan lulusan Universitas Clark, AS, yang lahir pada 25 September 1981 itu kini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI.
Sejak awal, Budi memulai karier politik dari organisasi sayap Gerindra, TIDAR pada 2008-2016. Dia lalu berkiprah sebagai pengurus Gerindra hingga akhirnya pada posisi anggota Dewan Pembina DPP Gerindra pada 2020 hingga sekarang.
Kariernya di DPR memang tidak begitu mulus. Pada Pileg 2014 dia maju dari Dapil Kaltim tapi tidak lolos. Pada 2017, dia akhirnya masuk sebagai anggota DPR karena menggantikan anggota lainnya yang meninggal alias PAW.
Pada Pileg 2019, barulah Budi lolos ke DPR dengan perolehan suara 71.207.
Keponakan Prabowo itu semakin jadi sorotan pada Pilpres 2024. Dia menjadi Komandan Tim Komunikasi TKN Prabowo-Gibran. Sejak saat itu, wajahnya semakin sering muncul.
ADVERTISEMENT