Pramono Janji Dorong Pengemudi Ojol Jadi Pekerja Formal: Gaji UMR

15 September 2024 11:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ojek online. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ojek online. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Bakal calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung, mengungkapkan janjinya jika memenangkan Pilkada dan mendapat amanah dari rakyat Jakarta.
ADVERTISEMENT
Salah satu janji tersebut adalah mendorong pengemudi ojek online (ojol) menjadi pekerja formal. Hal itu juga menanggapi terkait program Ridwan Kamil-Suswono yang menjanjikan hal berbeda.
"Pada ojol saya ingin melakukan perubahan yang mendasar. Ojol selama ini, kan, menjadi bukan pekerja yang formal, dalam konteks pemikiran saya di IKN, kami juga membahas bahwa ojol akan menjadi formal," kata Pramono kepada wartawan di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (15/9).
Ia menyebut bahwa saat ini pemerintah juga tengah merumuskan hal serupa. Jika pengemudi ojol tersebut telah menjadi pekerja formal, maka, akan membantu meningkatkan pendapatan mereka.
"Sehingga, kalau formal maka pendapatannya minimum UMR, kemudian diatur bisa lebih dari itu, jadi pemerintah sedang merumuskan itu," ucap dia.
ADVERTISEMENT
"Nah, kalau nanti saya menjadi Gubernur Jakarta, saya akan mendorong itu. Sehingga, ada kepastian pendapatan dan juga pelayanan kepada ojol ini dilakukan oleh pemerintah," tandasnya.
Sebelumnya, pasangan Ridwan Kamil-Suswono berjanji akan menyediakan program makan bergizi gratis bagi pengemudi ojol.
Hal itu disampaikan oleh bakal calon Wakil Gubernur Jakarta, Suswono, saat menyambangi Warteg Subsidi Bahari, Jakarta Selatan, Minggu (8/9) lalu.
Bacagub Jakarta, Pramono Anung, saat tiba berolahraga di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau car free day (CFD), di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (15/9/2024). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
"Jadi nanti kita mudah-mudahan bisa menambah kolaborasi dengan warteg-warteg di seluruh Jakarta ini. Mudah-mudahan nanti pemerintah Daerah Khusus Jakarta bisa juga memberikan makan gratis,” ujar Suswono usai makan siang di Warteg Subsidi Bahari, Jakarta Selatan, Minggu (8/9) lalu.
“Nanti tentang siapa golongan mana yang akan diberikan makan siang gratis itu juga saya dengan Pak Ridwan Kamil sudah sedang membahas itu,” tambah dia.
ADVERTISEMENT
Selama proses pendalaman program, RK-Suswono akan memasukkan masyarakat yang bekerja sebagai pengemudi ojol ke dalam daftar kelompok yang mendapatkan makan bergizi gratis.
"Mudah-mudahan salah satu di antaranya yang sudah mulai terbesit adalah para ojol itu, supaya mereka bisa makan siang gratis kita, mudah-mudahan dengan anggaran yang ada memungkinkan untuk itu,” pungkas Suswono.