Pramono Sebut Datang ke Kertanegara Diundang, Lakukan Komunikasi dengan Prabowo

16 Oktober 2024 13:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pramono Anung mendatangi kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pramono Anung mendatangi kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, mengaku kedatangannya ke Rumah Kertanegara atas undangan langsung dari Presiden Terpilih Prabowo Subianto. Komunikasi juga tidak ada kaitannya dengan Pilgub Jakarta atau pemilihan menteri.
ADVERTISEMENT
“Jadi saya tidak mau berspekulasi, saya hanya menyampaikan, satu, saya berkomunikasi baik dengan Pak Prabowo, makanya saya diundang ke Kertanegara,” ungkap Pramono Anung kepada wartawan, di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu siang (16/10).
Pramono tak mau membuka lebih dalam apa isi komunikasi dirinya dengan Prabowo. Yang pasti, dia mendoakan Prabowo yang akan menjalankan tugas baru sebagai Presiden 20 Oktober mendatang.
“Saya juga secara terbuka ingin menyampaikan, kami memberikan doa. Kalau saya terpilih menjadi gubernur, pasti saya akan bekerja sama dengan baik dengan Pak Prabowo dan pemerintah yang ada," jelas dia.
"Untuk itu, saya yakin Pak Prabowo tidak punya keraguan karena selama ini saya sudah bekerja real dengan beliau selama lima tahun di pemerintah,” tambah dia.
ADVERTISEMENT
Pramono juga datang sebagai pembawa pesan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Tapi, Pram tak mau membuka juga apakah pertemuan itu berkaitan dengan rencana pertemuan Prabowo dan Megawati.
"Yang jelas Alhamdulillah kemarin saya ketemu. Artinya Pak Prabowo juga mendoakan ya," ucap dia.
Calon Gubernur nomor urut tiga Jakarta Pramono Anung di Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi), Jalan Nusa Indah No.24, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (16/10/2024). Foto: Alya Zahra/Kumparan
Sebelumnya, Pramono Anung menyambangi Kediaman Prabowo Subianto di tengah pemanggilan calon wakil menteri dan kepala badan, Selasa siang (15/10).
Pramono katakan kedatangan ke Kertanegara sebagai jembatan antara Prabowo dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri. Bukan tawaran menjadi calon menteri ataupun kepala badan.
“Jadi saya memang dari dulu selalu menjadi mediator Bu Mega dengan berbagai tokoh. Dan, kemarin memang saya menyampaikan hal-hal yang bersifat lebih pribadi,” ucap Pramono kepada wartawan, di Kebun Binatang Ragunan, Rabu pagi.
ADVERTISEMENT
“Oh enggak [ada tawaran], saya konsentrasi di Gubernur Jakarta,” tegasnya.
Kedatangan tersebut juga dikaitkan dengan rencana pertemuan Megawati bersama Prabowo pada Kamis (17/10). Ketika ditanyai hal tersebut oleh awak media, Pramono hanya menjawab secara diplomatis.
“Yang jelas alhamdulillah kemarin saya ketemu. Artinya Pak Prabowo juga mendoakan ya,” tandasnya.