news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pramugari Siwi Duga Lingkungan Dekatnya Sebar Informasi ke Medsos

10 Januari 2020 14:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Akun Twitter @digeeembok menuding pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti, menjadi gundik dari eks Direktur Human Capital Garuda Indonesia, Heri Akhyar.
ADVERTISEMENT
Siwi pun membantah tudingan tersebut. Bahkan Siwi menduga kalangan terdekatnya yang memberikan informasi tak benar kepada @digeeembok.
"Pasti di sekitar saya. Jadi gini, Instagram saya tadinya adalah private account, dan private account itu dari lingkungan saya saja, dan ada foto saya yang pertama yang di [restoran] Union itu. Itu sebenarnya pasti screenshot-an dari teman saya, atau followers saya sebelumnya," jelas Siwi di kantor pengacara Elza Syarief, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/1).
Siwi mengaku mengenal semua followers dan following-nya di Instagram. Sehingga, ia meyakini prasangka seperti itu.
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
"Karena tadinya saya punya akun itu private, enggak ada orang yang enggak saya kenal, dan berita-berita itu pasti dari saya sendiri," tutur dia.
ADVERTISEMENT
Siwi mengaku tudingan tersebut membuat ia dan keluarganya, khususnya ibunya, sangat terpukul. Untuk itulah Siwi menggandeng Elza Syarief untuk melaporkan akun tersebut ke polisi.
"Saya buka akun saya Instagram, itu setelah ada case ini. Karena saya ingin kasih tahu sebenarnya, saya nggak mau saya lari, gitu. Karena pencemaran nama baik saya itu benar-benar menyakitkan ibu saya," imbuhnya.
Konferensi pers klarifikasi Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi yang dituduh sebagai gundik mantan direksi Garuda oleh sebuah akun twitter, Jumat (10/1). Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Laporan Siwi tercantum per 28 Desember 2019 pada laporan polisi Nomor : LP/8420/XII/2019/PMJ/Dit. Reskrimsus. Pelaporan itu menggunakan jeratan Pasal 27 ayat (3) Jo Pasal 45 ayat (3) UU No. 19 Tahun 2016 UU ITE.
"Jadi, semua pemberitaan dari akun @digeeembok itu tidak benar, dan saya merasa benar-benar harga diri saya dicoreng dan privasi saya untuk berada di pekerjaan saya, seorang pramugari, merasa tidak nyaman," ucap Siwi.
ADVERTISEMENT
Dalam surat pelaporan yang ditunjukkan ke media, pihak pelapor tercatat bernama Audy Rahmat, advokat di kantor Elza Syarief. Sedangkan Siwi sebagai pihak korban.
Kasus ini berawal dari cuitan sebuah akun twitter bernama @digeeembok pada 9 Desember 2019. Akun tersebut membuat thread sejumlah kejanggalan Garuda Indonesia saat Dirut Ari Askhara menjabat, mulai dari penyelundupan barang hingga isu gundik.
"88. Kalo ARI AKSHARA, dirut, punya gundik Puteri Ramli. Maka HERI AKHYAR gak mau kalah. Doi punya gundik juga bernama Siwi Sidi," tulis @digeeembok.
"90. Sama kelakuannya dgn si gundik puteri. Gak jauh2 pamer di IG. Pamer duit ribuan dollar, pamer punya mobil sport, pamer punya jam ratusan juta. Coba dari mana? Yah dari HERI AKHYAR, masa dari ayyy? Ayyy, mah, miskin. Gak mampu, Ibu ayyy aja cuma jualan nasi uduk," cuitnya.
Surat laporan Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
ADVERTISEMENT