news-card-video
20 Ramadhan 1446 HKamis, 20 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Pria di Sleman Ngaku Jadi Korban Kejahatan Jalan, Ternyata Lukai Diri Sendiri

18 Maret 2025 19:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pembacokan. Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pembacokan. Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
ADVERTISEMENT
Seorang pria mengaku korban kejahatan jalanan di Kabupaten Sleman. Ternyata pria tersebut melukai dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
Pengakuan pria itu terekam video dan diunggah oleh akun Instagram merapi_uncover.
"Min koncoku keno kejahatan jalanan, neng kidul bangjo sedogan nggo klx item knalpot dor, klx bonceng 2, sama² dari arah utara, deknen nyalip langsung disabetke kronologi tmnku keselatan dr arah bangjo sedogan keselatan, trus tsk nyalip pas tikungan langsung disabet, td sempet ngejar keselatan juga tp kehilangan jejak 2 hari yang lalu," tulis akun Instagram merapi_uncover.
Kasi Humas Polresta Sleman AKP Salamun mengatakan pihaknya telah menelusuri informasi tersebut dan mendapati pria berinisial DH (37) ternyata melukai diri sendiri.
"Seorang pria berinisial DH (37) mengaku menjadi korban kejahatan jalanan di selatan Simpang Sedogan (Jl. Bibis Lumbungrejo Tempel Sleman) 17 Maret 2025 pukul 02.30 WIB . Namun, setelah dilakukan penyelidikan oleh Polresta Sleman, terungkap bahwa klaim tersebut tidak benar," kata Salamun dalam keterangannya, Selasa (18/3).
ADVERTISEMENT
"DH ternyata sengaja melukai lengannya sendiri," jelasnya.
Salamun juga mengatakan Polresta Sleman mengupayakan pengerahan pasukan di beberapa titik dan patroli mobile untuk mengantisipasi tindak kejahatan jalanan
"Kami tidak akan mentolelir pelaku kejahatan apa pun di wilayah Kabupaten Sleman dan akan kami tindak tegas," katanya.

Pengakuan Pelaku

Polisi sudah memeriksa DK. Berdasarkan pengakuannya, dia tidak memiliki tujuan aneh membuat video viral itu.
"Saya tidak punya tujuan apa-apa, hanya spontan saja pikiran untuk melukai diri saya sendiri," ucap DK.
Katanya, pada Senin tanggal 17 Maret 2025, begitu DK sampai di rumah dia tiba-tiba berpikir untuk melukai dirinya sendiri.
"Kemudian saya mengambil gunting dan merobek jaket kemudian melukai lengan kanan saya. Kemudian setelah itu saya memfoto dan memposting dibuat story di WA kemudian teman saya langsung menghubungi saya dan meminta foto saya untuk diposting di sosial media," katanya.
ADVERTISEMENT