Profil Yana Mulyana, Plt Wali Kota Bandung Pengganti Mang Oded

11 Desember 2021 17:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Oded Danial (kiri) dan Yana Mulyana Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
zoom-in-whitePerbesar
Oded Danial (kiri) dan Yana Mulyana Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
ADVERTISEMENT
Posisi Wali Kota Bandung kini diisi oleh seorang pelaksana tugas. Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, yang mengisinya.
ADVERTISEMENT
Yana ditunjuk menjadi plt setelah Wali Kota Bandung Oded M. Danial meninggal dunia pada Jumat (10/12). Penunjukan Yana Mulyana sebagai Plt Walkot Bandung berdasarkan Surat Edaran Gubernur Jawa Barat Nomor 39/HM.07/Pem.Otda yang dikeluarkan 10 Desember 2021 diteken oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Oded dan Yana merupakan pasangan pemenang Pilkada Kota Bandung tahun 2018, Mereka diusung PKS dan Gerindra.
Seperti apa profil Yana Mulyana?
Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana. Foto: Okky Ardiansyah/kumparan
Yana Mulyana merupakan seorang politikus Gerindra. Sebelum menjadi Wakil Wali Kota Bandung, pria kelahiran 17 Februari 1965 ini juga dikenal sebagai seorang pengusaha. Dia disebut memiliki usaha properti dan usaha produktif lainnya.
Ia memiliki seorang istri bernama Yunimar Mulyana dan 2 orang anak. Sejak kecil hingga saat ini, Yana bersama keluarganya tinggal di Kota Bandung.
ADVERTISEMENT
Merujuk pada laman resmi Pemkot Bandung, Yana juga merupakan pendiri Radio Rase FM. Tak hanya itu, pria yang kerap disapa Kang Yana juga aktif di sejumlah organisasi profesi, masyarakat, dan olahraga.
Ia tercatat pernah menjabat sebagai Bendahara KNPI Jabar (1991-1997), Wakil Ketua HIPMI Jabar (2000-2006), Sekretaris Dewan Pertimbangan Kadin Jabar (2009-2013).
Tak hanya itu, Yana juga pernah menjadi Ketua Taekwondo Jawa Barat (2009-2013), Ketua PSSI Kota Bandung (2014-2018), Ketua IKA SMAN 5 Bandung (2010-2017), Ketua Komite Sekolah SMAN 5 Bandung (2017-2020), serta Ketua Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan TNI-Polri Indonesia (2016-2121).
Yana merupakan lulusan dari Universitas Islam Nusantara tahun 2003. Ia juga pernah menimba ilmu di SDN Panorama Bandung, SMP Negeri 15 Bandung, dan SMA Negeri 5 Bandung (1981-1983).
ADVERTISEMENT
Mengutip situs KPK, Yana Mulyana melaporkan harta kekayaan sebesar Rp 6,3 miliar pada 2020.
Hartanya terdiri dari tanah dan bangunan di Bandung senilai Rp 5 miliar. Serta dua kendaraan yakni Toyota Fortuner dan Harley Davidson Fatboy.