PT KCI Batalkan Rencana Pengoperasian KRL Premium

23 Desember 2018 22:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
penumpang menaiki rangkaian Kereta rel listrik (KRL) Commutter di Stasiun Cilebut, Bogor. (Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)
zoom-in-whitePerbesar
penumpang menaiki rangkaian Kereta rel listrik (KRL) Commutter di Stasiun Cilebut, Bogor. (Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)
ADVERTISEMENT
Setelah mengumumkan akan meluncurkan KRL kelas premium yang disebut KLB (KRL Luar Biasa) pada tahun depan, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menarik kembali rencana tersebut. Padahal, sedianya kereta listriik itu akan difasilitasi Wi-Fi.
ADVERTISEMENT
Humas PT KCI Eva Chairunissa mengatakan bahwa keputusan ini dibuat setelah mendengarkan beberapa masukan tentang program tersebut, hingga akhirnya perusahaan pengelola KRL Jabodetabek itu memutuskan untuk membatalkan rencananya.
"PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) telah mendengar masukan dan berkonsultasi dengan berbagai pihak dalam beberapa hari terakhir mengenai rencana pengoperasian KRL Premium pada pertengahan tahun 2019," ujar Eva dari keterangan tertulils, Minggu (23/12). "Dari hasil tersebut, PT KCI memutuskan untuk membatalkan rencana pengoperasian KRL Premium."
Sebelumnya, PT KCI akan mengoperasikan KRL Jabodetabek kelas baru pada pertengahan tahun depan. Rencananya tiket KRL premium itu akan dipatok harga Rp 20 ribu sekali jalan.
Direktur Utama Kereta Commuter Indonesia (KCI) Wiwik Widayanti memberikan paparan persiapan kereta rel listrik (KRL) jelang malam tahun baru 2019 di Jakarta, Kamis (20/12). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Utama Kereta Commuter Indonesia (KCI) Wiwik Widayanti memberikan paparan persiapan kereta rel listrik (KRL) jelang malam tahun baru 2019 di Jakarta, Kamis (20/12). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Keputusan KCI untuk membuat KRL kelas premium juga menimbulkan kontroversi. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) adalah salah satu yang menolak rencana tersebut, menggangap bahwa KRL kelas premium adalah kemunduran karena kereta komuter di dunia tidak lagi berdasarkan kategori kelas seperti kereta biasa.
ADVERTISEMENT
Hingga akhirnya PT KCI membatalkan rencana tersebut dan memutuskan untuk memberikan pelayanan terbaik pada kelas layanan yang sudah ada.
"PT KCI menghargai dan memahami masukan dari berbagai pihak terkait pentingnya mengoptimalkan dan meningkatkan pelayanan dalam bentuk satu kelas layanan yang telah berjalan selama lebih dari lima tahun terakhir," tulis Eva. "KCI selanjutnya akan melakukan berbagai inovasi untuk tetap memberikan pelayanan yang semakin baik."