Puan Maharani Resmikan Monumen Soekarno di Aljazair, Dirancang Ridwan Kamil

18 Juli 2020 19:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peresmian Monumen Soekarno di Aljazair secara virtual. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Peresmian Monumen Soekarno di Aljazair secara virtual. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua DPR Puan Maharani meresmikan Monumen Soekarno di kota Aljir, Ibu Kota Aljazair secara virtual pada, Sabtu (18/7).
ADVERTISEMENT
Dengan adanya monumen Soekarno, Puan berharap hubungan persahabatan antara Indonesia dan Aljazair dapat semakin kuat ke depan.
"Saya berharap Monumen Soekarno ini menjadi pengingat bagi kita semua atas kuatnya semangat dan persahabatan yang dimiliki Indonesia dengan Aljazair di sepanjang sejarah kedua negara kita," kata Puan Maharani dalam keterangan tertulisnya.
"Mohon maaf saya tidak dapat hadir secara fisik di Aljazair karena adanya batasan perjalanan internasional akibat Pandemi COVID-19," imbuh cucu Soekarno itu.
Pertemuan Monumen dihadiri Menteri Luar Negeri Aljazair Sabri Boukadoum, Dubes RI untuk Aljazair Safira Machrusah, Gubernur Provinsi Aljir Youcef Cherfa; Presiden Indonesia-Algeria Friendship Group of the Algerian Parliament Lakhdar Brahimi serta Perwakilan PT WIKA dan Pertamina yang membangun monumen Soekarno.
Peresmian Monumen Soekarno di Aljazair secara virtual. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PDIP itu pun menjelaskan sosok Bung Karno tak dapat dipisahkan dari sejarah hubungan Indonesia dan Aljazair. Salah satunya, peran Bung Karno yang sejak awal mendukung kemerdekaan Aljazair hingga negara di kawasan Maghribi itu merdeka pada tahun 1962.
Patung lilin Ir. Soekarno dipajang berdampingan dengan Garuda Pancasila Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
"Pada tahun 1955 di Bandung, Presiden Soekarno mengundang delegasi kelompok perjuangan kemerdekaan Aljazair untuk turut berpartisipasi dalam Konferensi Asia-Afrika. Saat itu Indonesia sebagai Negara baru berumur 10 tahun dan Aljazair masih memperjuangkan kemerdekaannya," ujarnya.
Puan pun mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang mendesain Bung Karno. Monumen Soekarno terdiri dari taman dan patung setengah badan Soekarno yang terletak di tengah Ibu Kota Aljazair.
"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Bapak Ridwan Kamil yang telah merancang taman tempat patung Soekarno didirikan," sebutnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ia juga memberikan penghargaan tinggi kepada pematung Dolorosa Sinaga yang membangun patung Presiden Soekarno untuk monumen ini.
“Patung Bung Karno dibuat dari berbagai lempengan logam secara terpisah, yang disusun secara tiga dimensi, membentuk satu kesatuan gambar Bung Karno dengan kesan yang kuat.Teknik itu mengingatkan kita akan Bhinneka Tunggal Ika," jelas dia.
Pembangunan monumen Soekarno disokong PT Pertamina dan PT Wijaya Karya. Proses pembangunan digelar sejak groundbreaking pada 16 Februari 2020.