Putra Idham Azis 10 Besar Taruna Terbaik Akademi TNI dan Akpol

31 Oktober 2019 13:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kabareskrim Komjen Idham Azis bersama istri saat menyambut anggota Komisi III di rumah dinasnya di Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Rabu, (30/10/2019). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kabareskrim Komjen Idham Azis bersama istri saat menyambut anggota Komisi III di rumah dinasnya di Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Rabu, (30/10/2019). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Putra kedua Kabareskrim yang juga calon Kapolri Komjen Idham Aziz, Irfan Urane Azis, dinyatakan sebagai salah satu peserta yang lolos dengan nilai terbaik dalam seleksi Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian 2019. Sebelumnya, Irfan juga lulusan terbaik di Taruna Akpol 2019.
ADVERTISEMENT
Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian menjalani pendidikan dasar bersama. Mereka akan menjalani Pendidikan Dasar (Diksar) Integrasi Calon Prajurit Akmil dan Calon Bhayangkara Akpol.
Kabareskrim Komjen Idham Azis bersama istri menyambut anggota Komisi III di rumah dinas. Foto: Mirsan Simamora/kumparan
Gubernur Akademi Kepolisian Irjen Pol Achmat Juri mengatakan, Irfan masuk dalam Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian sebagai 10 besar terbaik. Ia pun mengapresiasi hal tersebut.
“10 besar secara umum dari 860 taruna dan taruni Akademi TNI dan Akpol,” kata Achmat kepada kumparan, Kamis (31/10).
Putra dari Komjen Idham Azis masuk 10 besar juara Taruna Akmil. Foto: Dok. SDM
Dari data yang diterima kumparan, Irfan menempati peringkat 8 dari 10 besar taruna terbaik Akademi TNI dan Akademi Kepolisian.
Hal yang sama juga disampaikan Asisten SDM Polri Irjen Pol Eko Indra Heri. Ia menyebut, Irfan bersama 5 lulusan Akpol masuk ke dalam taruna Akademi TNI dan Akpol.
ADVERTISEMENT
“Ada 5 orang yang masuk 10 besar terbaik pada saat wisuda prabara Akademi TNI dan Akpol Tahun 2019. Untuk taruni juga terdapat 5 taruni Akpol yang masuk 10 besar,” ujar Eko.
Putra dari Komjen Idham Azis masuk 10 besar juara Taruna Akmil. Foto: Dok. SDM
Sebelumnya, Putra kedua Kabareskrim Komjen Idham Aziz, Irfan Urane Azis, dinyatakan sebagai salah satu peserta yang lolos dengan nilai terbaik dalam seleksi Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) 2019. Idham mengaku bangga atas pencapaian anak keduanya ini.
"Ya sebagai ayah saya tentu bangga dengan pencapaian dia," kata Idham Aziz kepada kumparan, Senin (29/7).
Menurut Idham, sudah sepantasnya sebagai orang tua ia memberikan yang terbaik untuk anaknya. Soal hasil, semua dikembalikan ke kemampuan dan semangat Irfan.
"Kewajiban saya menyiapkan anak-anak yang terbaik untuk masa depannya," ungkap dia.
ADVERTISEMENT