Ratusan Warga di Medan Nobar Film G30S/PKI

1 Oktober 2020 0:49 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga di Medan saat menyaksikan film G30 SPKI di Medan. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Warga di Medan saat menyaksikan film G30 SPKI di Medan. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Ratusan warga nonton bareng (nobar) film G30S/PKI di halaman kampus Universitas Al-Washliyah di Jalan SM Raja, Kota Medan, pada Rabu (30/9) malam. Kegiatan nobar digelar dengan menerapkan jaga jarak.
ADVERTISEMENT
Panitia teknis acara, Kiki, mengatakan kegiatan nobar dimulai sejak pukul 20.30 WIB dengan menggunakan layar proyektor. Menurut Kiki, terdapat ratusan warga yang datang dan antusias nobar film tersebut.
"Ada sekitaran 150-an masyarakat yang hadir," ujar Kiki.
Meskipun masyarakat yang nobar ramai, Kiki memastikan pihaknya menerapkan protokol kesehatan. Panitia mewajibkan warga agar menggunakan hand sanitizer, memakai masker, dan menjaga jarak.
Nobar Film G30S/PKI di Aceh Foto: Antara/Rahmad
"Alhamdulillah antusisme masyarakat malam ini ramai dan kita tetap menjalankan protokol kesehatan yang sudah dibuat oleh pemerintah dalam melaksanakan acara nobar malam ini," ujar Kiki.
Kiki menjelaskan tujuan acara ini digelar untuk mengingatkan masyarakat soal kekejaman dan kezaliman PKI di masa lalu. Dia berharap dengan kegiatan ini semakin menumbuhkan nilai-nilai nasionalisme di generasi muda.
ADVERTISEMENT
"Harapan kami melaksanakan kegiatan malam ini, supaya masyarakat terutama kaum milenial bisa mengambil hikmah dan menjaga NKRI ini dari paham komunis. Karena kalau bukan generasi penerus bagsa yang menjaga, siapa lagi?," kata Kiki.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.