Reaksi PDIP DKI Lihat Kebersamaan Jokowi-Anies di Sirkuit Formula E

26 April 2022 10:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
Presiden Joko Widodo berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau proyek pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta, Senin (25/4/2022). Foto: Rusman/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau proyek pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta, Senin (25/4/2022). Foto: Rusman/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi meninjau langsung proses pembangunan sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara. Kehadiran Jokowi yang didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinilai sebagai sebuah dukungan penuh atas penyelenggaraan ini.
ADVERTISEMENT
Terkait momen itu, Anggota DPRD DKI F-PDIP, Gilbert Simanjuntak, menilai kunjungan Presiden Jokowi ke lokasi pembangunan sirkuit Formula E sifatnya formalitas peninjauan yang dilakukan oleh kepala negara.
Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Sirkuit Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Senin (25/4). Foto: Instagram/@aniesbaswedan
“Ya, itu kewajiban Presiden karena masalah ini sudah sangat menyita perhatian. Jelas kata-kata Pak Jokowi tidak ada yang memuji, datar-datar saja saya baca di media,” kata Gilbert saat dihubungi kumparan, Selasa (26/4).
Gilbert meminta kunjungan Jokowi jangan ditafsirkan menjadi bentuk dukungan. Ia tidak ingin Jokowi ikut disalahkan jika nantinya ajang Formula E gagal digelar.
Apalagi, menurutnya, pengerjaan Formula E ini bermasalah secara anggaran dan mendapat perhatian dari KPK meskipun hingga saat ini belum ada putusan apa pun terkait hal tersebut. Proses di KPK juga masih dalam tahap penyelidikan.
ADVERTISEMENT
“Wajar kepala negara datang karena [Formula E] menyangkut asing. Formalitas itu jangan ditafsirkan berlebihan. Nanti kalau gagal dianggap Presiden sudah mendukung, lalu ikut menanggung,” ujar anggota Komisi B DPRD DKI itu.
Meski demikian, Gilbert menegaskan kedatangan Jokowi kemarin tidak akan membuat hak interpelasi dibatalkan.
“Seperti direncanakan kita jadwalkan paripurna [interpelasi]. Ini masih menunggu selesai Idul Fitri agar lebih yakin anggota tidak ada yang cuti,” pungkas Gilbert.
Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Sirkuit Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Senin (25/4). Foto: Instagram/@aniesbaswedan
Sebelumnya, Jokowi hadir meninjau sirkuit Formula E bersama Gubernur DKI Anies Baswedan. Dalam tinjauannya, Jokowi berharap agar Formula E dapat digelar pada 4 Juni mendatang.
“Saya berharap bulan Juni nanti kita sudah bisa menyaksikan balapan mobil listrik di Sirkuit Formula E di Ancol,” kata Jokowi dikutip dari unggahan Instagram @Jokowi, Selasa (26/4).
ADVERTISEMENT