Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Rela Antre Panjang Demi Dapat Foto Kece Lanskap Bundaran HI dari Halte Pinisi
29 Desember 2024 10:09 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Halte Transjakarta Bundaran HI, yang dikenal juga sebagai “Kapal Pinisi,” menjadi daya tarik utama bagi warga maupun wisatawan di akhir pekan. Sebab, lokasinya berdekatan dengan Monumen Selamat Datang.
ADVERTISEMENT
Antrean panjang terlihat di halte ini pada Minggu (29/12) pagi. Pemicunya, banyak masyarakat yang ingin mendapatkan sudut foto terbaik. Momen ini bersamaan dengan Car Free Day (CFD).
Halte Kapal Pinisi yang terkenal karena desainnya yang modern dan letaknya strategis langsung menghadap Monumen Selamat Datang, menjadi spot favorit untuk foto.
Beberapa pengunjung bahkan rela menunggu hingga 20 menit untuk mendapatkan giliran berfoto di area halte tersebut.
“Sudutnya bagus banget dari sini. Kita bisa dapet latar Monumen Selamat Datang tanpa ada orang lain,” ujar Riska (27), seorang pengunjung yang datang bersama teman-temannya.
“Tadi antre sekitar 20 menitan, tidak sampe lah ya 15 menitan sekitar segitu,” tambahnya.
Selain menjadi tempat favorit untuk berfoto, suasana di halte juga dihiasi oleh warga yang sekadar ingin melihat keramaian Bundaran HI dari atas halte.
ADVERTISEMENT
Beberapa pengunjung memanfaatkan momen ini untuk bersantai sejenak sebelum melanjutkan aktivitas olahraga mereka di kawasan CFD.
Antrean Panjang Jadi Keluhan
Namun, antrean panjang ini juga memunculkan keluhan dari sebagian warga. Taufik (34), seorang pengguna Transjakarta yang kebetulan turun di halte tersebut, mengaku sedikit terganggu.
“Susah kalau mau keluar atau naik bus karena ramai banget sama orang yang cuma foto-foto. Halte jadi penuh dan nggak nyaman,” kata Taufik.
Sementara petugas halte terlihat sibuk berusaha mengatur keramaian agar antrean tetap tertib. Salah satu petugas Halte Bundaran HI yang bertugas, Nizar, menjelaskan antrean sudah mulai ramai sejak pukul 06.00 WIB.
“Ramai dari jam 6. Sebelum jam 6 juga sudah ada yang ngumpul di sini,” ujarnya.
Nizar mengatakan, antrean panjang ini dikarenakan libur tahun baru dan juga liburan sekolah yang sedang berlangsung.
ADVERTISEMENT
“Biasanya CFD biasa sepi tapi ini lebih ramai karena mungkin sudah mau tahun baru dan anak-anak sekolah sudah mulai libur,” ujarnya.
Durasi Foto Dibatasi Hanya 3 Menit dan 20 Orang
Akibat keramaian ini pengunjung yang ingin mengabdikan foto dengan latar belakang monumen selamat datang dibatasi hanya bisa 2-3 menit untuk berfoto.
“Kalau kayak gitu dilihat dari antrean sih. Kalau memang antrean panjang seperti ini 2-3 menit juga sudah cukup,” ujarnya.
Selain itu, area foto dibatasi dengan maksimal 20 orang dengan alasan keamanan.
“Jadi di sini maksimal per 20 orang tapi sekarang dibatasi di bawah 20 orang biar aman sih. Kalau saya lihat orang antre dari ujung sekitar 20 menitan enggak sampe berjam-jam sih,” kata Nizar.
Meski antrean terlihat panjang, antusiasme warga untuk mengabadikan momen di halte Kapal Pinisi ini menandakan betapa ikoniknya Bundaran HI sebagai pusat keramaian Jakarta.
ADVERTISEMENT
Dengan semakin dekatnya pergantian tahun, kawasan ini diprediksi akan semakin padat oleh pengunjung yang ingin merasakan suasana semarak Jakarta.