Respons Bambang Pacul soal Digadang-gadang Maju Pilgub Jateng 2024

5 Juni 2024 18:20 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul. Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul. Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua Bappilu DPP PDIP Bambang Wuryanto (Bambang Pacul) merespons ringan isu dirinya maju di Pilgub Jateng November 2024 mendatang. Dia tak menanggapi serius soal namanya yang dinilai memiliki kans maju.
ADVERTISEMENT
"Ha-ha-ha iya iya," kata Pacul singkat sambil tertawa di Gedung DPR, Senayan, Rabu (5/6).
Selain nama Pacul, nama Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi disebut akan maju sebagai calon Gubernur pada Pilkada 2024. Bahkan, sejumlah parpol seperti Golkar, PAN hingga PSI menyatakan dukungan kepada Luthfi.
Eks Walkot Semarang, Hendrar Prihadi (Hendi) sudah mendaftarkan diri secara resmi ke DPD PDIP Jateng sebagai calon gubernur Jateng. Dia pun berharap mendapatkan rekomendasi dari Ketum Megawati Soekarnoputri.
Namun, hingga saat ini DPP PDIP belum mengungkapkan siapa jagoan yang akan diusung untuk menjaga kandang banteng di Jateng.