Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Rhoma Irama Khotbah Berbahasa Arab di Masjid Fatahillah Balai Kota DKI
2 Februari 2018 13:49 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB

ADVERTISEMENT
Rhoma Irama menjadi khatib Salat Jumat di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI Jakarta. Bang Haji Rhoma, sapaan akrabnya, memberi khotbah Jumat tentang Gerhana Bulan yang terjadi pada Rabu (31/1).
ADVERTISEMENT
Dalam khotbahnya, Rhoma Irama menyebut fenomena gerhana bulan tersebut bukan hanya bisa dilihat dari kaca mata sains, tetapi juga dari sudut pandang agama Islam.
"Banyak orang memahami peristiwa gerhana bulan itu dalam kaca mata ilmiah, namun sebagai seorang Muslim, itu juga merupakan tanda-tanda kekuasaan Allah," kata Rhoma Irama dalam khotbahnya di Masjid Fatahillah, Balai Kota, Jumat (2/1).

Rhoma Irama melanjutkan khotbah dengan bahasa Arab. Khotbah berbahasa Arab ini disampaikan sampai selesai. Salat Jumat tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, yang mendengarkan isi khotbah dengan khusyuk.
Pada Rabu (31/1), fenomena super blue blood moon atau gerhana bulan total, menjadi sorotan masyarakat. Di berbagai wilayah di Indonesia, masyarakat tak lupa mengabadikan momen langka tersebut dengan memotret atau meneropong.
ADVERTISEMENT
Bagi umat Islam, fenomena tersebut disyukuri lewat salat sunah gerhana Bulan.
Fenomena gerhana super blue blood moon tersebut menurut Stargazers atau peneropong angkasa luar di Amerika Serikat, terjadi dalam kurun waktu sekali dalam 150 tahun.