Roket Israel Sasar Rumah Warga Palestina, 6 Anak Tewas-20 Orang Tertimbun Puing

15 Mei 2021 8:38 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asap membubung setelah serangan rudal Israel di Kota Gaza, Kamis (13/5). Foto: Khalil Hamra/AP Photo
zoom-in-whitePerbesar
Asap membubung setelah serangan rudal Israel di Kota Gaza, Kamis (13/5). Foto: Khalil Hamra/AP Photo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Israel masih menggempur Jalur Gaza, Palestina, meski dunia telah menyerukan agar konflik segera dihentikan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Al-Jazeera, serangan udara Israel menyasar sebuah rumah di kamp pengungsi Shati di barat Gaza pada Sabtu (15/4) dini hari.
Israel disebut melepaskan 5 roket yang membuat 7 warga Palestina, termasuk 6 anak-anak, dilaporkan tewas.
Serangan itu pun mengakibatkan sekitar 20 orang terkubur di bawah puing-puing.
Serangan udara Israel lainnya pada Sabtu dini hari menghantam sebuah rumah di kawasan Khan Yunis di Gaza. Namun tidak ada laporan tentang korban dalam serangan itu.
Asap membubung setelah serangan rudal Israel di Kota Gaza, Jumat (14/5). Foto: Khalil Hamra/AP Photo
Sementara itu kelompok Hamas yang menguasai Jalur Gaza membalas serangan tersebut dengan menembakkan roket.
Menurut Jerusalem Post, roket yang ditembakkan dari Gaza menghantam sebuah bangunan di Ashdod, Israel. Meski demikian, tidak ada warga yang dilaporkan terluka dalam insiden itu.
ADVERTISEMENT
Hamas sebelumnya mengatakan rentetan roket terbaru sebagai pembalasan atas serangan udara Israel yang menewaskan sejumlah orang, termasuk anak-anak, di kamp pengungsi Shati di Gaza.
***
Saksikan video menarik di bawah ini: