Saat Fahri Hamzah Membela Tsamara Amany

15 September 2017 11:07 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tsamara Amany dan Fahri Hamzah (Foto: Facebook Tsamara Amany dan Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tsamara Amany dan Fahri Hamzah (Foto: Facebook Tsamara Amany dan Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany di-bully di media sosial karena status pernikahannya. Ia disebut-sebut menyembunyikan status pernikahannya. Tsamara pun sudah mengakui bahwa ia pernah menikah di tahun 2015.
ADVERTISEMENT
Foto pernikahan serta sebuah biodata yang menuliskan Tsamara dengan status 'belum menikah' membangun opini bahwa Tsamara menutup-nutupi kisah pernikahannya.
Tsamara mengatakan, apa yang disebut netizen di media sosial tersebut tidak benar. Ia menyebut, ada pihak-pihak yang berusaha menjatuhkannya dengan isu ini.
"Jadi memang cerita itu ada. Isu yang dipakai mereka saja untuk dipakai ke hadapan publik," kata Tsamara saat berbincang dengan kumparan (kumparan.com), Kamis (14/9).
Tak cuma yang mencerca, ada banyak juga yang membela Tsamara terkait isu ini. Yang menarik, salah satu yang membela Tsamara adalah orang yang selama ini kerap beradu argumen dengannya.
Siapa lagi kalau bukan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Fahri beberapa kali memang 'nyinyir' kepada Tsamara, namun terkait isu status pernikahan, anggota Dewan asal Lombok itu membela Ketua DPP PSI tersebut.
ADVERTISEMENT
Lewat akun Twitter-nya, Fahri mengimbau netizen agar tak mem-bully Tsamara karena isu ini. Fahri juga me-mention Tsamara.
Fahri merasa, meski kerap berbeda pandangan tapi untuk urusan stutus pernikahan tak ada yang salah dengan Tsamara.
Seperti diketahui Fahri dan Tsamara beberapa waktu lalu kerap adu pendapat terkait beberapa isu. Utamanya soal isu DPR vs KPK.
Tsamara beberapa kali mengkritik Fahri karena terlihat ingin melemahkan KPK. Fahri pun dengan santai membalas kritikan Tsamara, bahkan ia sempat menyebut Tsamara anak bau kencur di dunia perpolitikan Indonesia.