Saat Gibran 'Goyang' Dana-dana di Bolaang Mongondow, Sulut

24 Desember 2023 11:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ikut goyang Dana-dana di Manado, Sulawesi Utara, Minggu (24/12/2023). Foto: Jonathan Devin/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ikut goyang Dana-dana di Manado, Sulawesi Utara, Minggu (24/12/2023). Foto: Jonathan Devin/kumparan
ADVERTISEMENT
Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, melanjutkan kampanye ke Manado, Sulawesi Utara. Hari ini Minggu (24/12), ia menyerap aspirasi dari tokoh masyarakat Bolaang Mongondow Raya.
ADVERTISEMENT
Pertemuan Gibran dengan para tokoh masyarakat itu berlangsung secara tertutup di Luwansa Hotel.
Juru bicara Gibran, Emil Dardak, mengungkapkan, dalam pertemuan itu tokoh masyarakat banyak menyampaikan soal pembangunan di kawasan Bolaang Mongondow.
"Ini luar biasa, berkumpul bersama, menyampaikan harapan-harapan bagaimana agar kawasan Bolaang Mongondow ini yang memang luas sekali, agar bisa berkembang," ujar Juru Bicara Gibran, Emil Dardak.
"Spirit Mas Gibran untuk pembangunan yang tidak Jawasentris tapi merata, ini sambung-menyambung luar biasa dengan apa yang diharapkan oleh beliau-beliau," sambung dia.
Di sela acara, Gibran diberikan persembahan tarian Dana-dana, khas Bolaang Mongondow. Wali Kota Solo itu pun sempat ikut bergoyang bersama para penari.
Tari Dana-Dana adalah salah satu tarian tradisional Maluku Utara yang bermakna sebagai ungkapan syukur dan bahagia atas rahmat Tuhan Yang Maha Esa.
ADVERTISEMENT
Perwakilan tokoh masyarakat yang hadir, Marlina Siahaan, menyebut tarian itu dipersembahkan karena Gibran sudah dianggap sebagai keluarga.
"Kita tentu bertemu secara keluarga karena kami merasa Mas Gibran itu sudah keluarga sendiri, anak kami sendiri, maka kami tampilkan tampilan spontanitas tarian Dana Dana namanya dan Mas Gibran ikut," kata Marlina.