Saat PM Anthony Albanese Ajak Jokowi Nikmati Pemandangan Sydney dari Kapal

4 Juli 2023 16:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi diajak PM Australia Anthony Albanese menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi diajak PM Australia Anthony Albanese menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi diajak Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menikmati pemandangan Sydney dari atas kapal. Keduanya berangkat dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo, Selasa (4/7) siang.
ADVERTISEMENT
Kapal yang dinaiki keduanya adalah milik Australian Federal Police menuju lokasi penyelenggaraan Annual Leaders' Meeting (ALM). Jokowi dan PM Anthony berlayar pukul 13.20 waktu setempat.
Selama perjalanan, Jokowi bersama PM Anthony berbincang berdua di geladak belakang kapal sambil menikmati pemandangan sekitar. Di tengah perjalanan, PM Anthony terlihat menjelaskan mengenai sejumlah bangunan dan lokasi sekitar dari atas kapal.
Usai menempuh perjalanan selama 20 menit, Jokowi dan PM Anthony tiba di Dermaga Taronga Zoo. Keduanya lalu melanjutkan perjalanan dengan rangkaian kendaraan menuju lokasi penyelenggaraan Annual Leaders’ Meeting (ALM).
Ini merupakan kegiatan balasan yang dilakukan Anthony. Sebab, beberapa waktu lalu ketika di Indonesia, Jokowi mengajak Anthony bersepeda menikmati Kebun Raya Bogor.
Presiden Jokowi diajak PM Australia Anthony Albanese menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
"Hari ini sebuah hari yang menyenangkan karena kami dapat menyambut teman saya, Presiden Widodo, di sini di Australia. Saya senang bisa mengembalikan momen kehangatan yang luar biasa ini," katanya dalam keterangan pers bersama.
ADVERTISEMENT
"Saat itu, Presiden menerima saya saat kunjungan pertama saya ke Indonesia, hanya dua minggu setelah saya terpilih sebagai Perdana Menteri Australia," lanjutnya.
Awalnya, keduanya sempat ingin bersepeda seperti saat di Bogor. Namun rencana berubah karena Sydney diguyur hujan.
"Namun, hari ini kami tetap melakukan perjalanan yang menyenangkan di pelabuhan yang indah di Sydney. Apalagi, saya benar-benar bertekad saat itu untuk memastikan bahwa kunjungan bilateral pertama saya sebagai Perdana Menteri adalah mengunjungi Indonesia," pungkasnya.
Presiden Jokowi diajak PM Australia Anthony Albanese menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden