Pemakaman Almarhumah Ani Yudhoyono.

SBY Akan Tulis Buku soal Ibu Ani: Meski Dibully, Difitnah, Tetap Tahan

2 Juni 2019 11:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana setelah prosesi solat jenazah Almarhumah Ani Yudhoyono Foto: Maulana Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana setelah prosesi solat jenazah Almarhumah Ani Yudhoyono Foto: Maulana Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono tak kuasa menahan tangis saat memberikan kata sambutan di depan peti jenazah sang istri, Ani Yudhoyono. Dalam kesempatan itu, SBY juga berniat mewujudkan cita-cita sederhana Ibu Ani, yakni menulis buku.
ADVERTISEMENT
SBY mengatakan, ibu Ani memiliki beberapa cita-cita yang ingin diwujudkan ketika sembuh dari kanker darah yang diidapnya. Misalnya, mengantar cucu hingga menggeluti kembali hobi fotografinya.
Namun, semua itu tidak bisa terwujud karena Ibu Ani dipanggil oleh Allah dan dinyatakan wafat pada Sabtu (1/6). Untuk itu, SBY akan berniat mewujudkan cita-cita itu dalam bentuk buku.
Ani Yudhoyono keluar dari ruang isolasi bersama SBY dan Annisa Pohan. Foto: Dok. Tim Demokrat
"Kami keluarga ingin mewujudkan cita-cita ibu Ani yang sederhana, yang bisa dilakukan manusia. Bahwa ibu punya cerita, saya akan menulisnya nanti," kata SBY di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Minggu (2/6).
"Untuk menjadi pengetahuan saudara-saudara, bahwa ibu Ani seorang manusia biasa, yang terlahir dengan nama Kristiani Herawati menjadi Ani Yudhoyono, yang berpikir mulia dengan segala kelebihan," tutur Ketum Partai Demokrat itu.
ADVERTISEMENT
Sebagai orang yang ditemani oleh Ibu Ani selama 48 tahun, SBY tahu betul bagaimana Ibu Ani bersama berjuang untuk rakyat Indonesia. Ibu Ani tetap tegar meski banyak fitnah yang ditujukan kepadanya.
"Meskipun Ibu Ani seiring dibully, difitnah tapi ibu Ani tetap tahan. Kami saling menguatkan hati kami masing-masing," tambah dia.
SBY juga memohon doa dari para sahabat dan seluruh pelayat yang hadir untuk Ibu Ani. SBY juga memohon doa agar diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini.
"Saya akan tulis insyaallah dengan doa dan dukungan para sahabat, mudah-mudahan menjadi kenangan yang indah," pungkasnya.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten