Sekar Tandjung Resmi Maju Pilwalkot Solo via Golkar, Gerindra, PKB, PSI

5 Juni 2024 1:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekar Tandjung Resmi Maju Pilwalkot Solo via Golkar, Gerindra, PKB Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekar Tandjung Resmi Maju Pilwalkot Solo via Golkar, Gerindra, PKB Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua DPD II Partai Golkar Solo Sekar Tandjung maju Pilkada Solo sebagai calon wali Kota Solo. Putri politikus senior Akbar Tandjung itu maju Pilkada Solo mendaftar lewat Partai Golkar, Gerindra, PSI, dan PKB.
ADVERTISEMENT
Sekar mengaku telah mengambil formulir pendaftaran Partai Gerindra sebagai calon Wali Kota Solo. Ia menyebut pendaftaran ini bentuk antusiasme dan juga semangat dari Partai Golkar dan rasa kedekatan dengan Partai Gerindra.
“Saya rasa sudah menjadi rahasia umum bukan rahasia malah fakta bahwa memang Partai Golkar dan Partai Gerindra ada kedekatan yang spesial,” katanya.
Sekar berharap kehadirannya bersama seluruh jajaran pengurus DPD Partai Golkar Solo bisa diterima dengan baik oleh DPC Partai Gerindra Solo. Setelah ini akan mengambil formulir di PSI dan PKB.
Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto mengatakan Sekar orang kedua mendaftar sebagai calon wali kota Solo. Sebelumnya, Rektor Universitas Surakarta (UNSA) Astrid Widayani yang resmi mendaftar di Gerindra Solo.
ADVERTISEMENT
“Sekar mudah-mudahan lolos penjaringan dan bisa menang Pilkada jadi memimpin Kota Solo. Insya Allah Kota Solo akan pecah telur jadi Srikandi yang memimpin Solo pertama,” katanya.
Ia menambahkan partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan mendukung calon sama.Dirinya optimis Sekar bakal memimpin Solo.
"Kami percaya keberadaan PSI, Golkar, Gerindra, mendorong Sekar menjadi pemimpin Solo," pungkasnya.