Sekjen PKS: Jokowi Sudah Sodorkan Kaesang ke Mana-mana

27 Juni 2024 13:14 WIB
·
waktu baca 1 menit
Sekjen PKS, Habib Aboe Bakar Al Habsyi di Bravo11, Menteng, Jakarta, Rabu (18/10/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen PKS, Habib Aboe Bakar Al Habsyi di Bravo11, Menteng, Jakarta, Rabu (18/10/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
ADVERTISEMENT
Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi, menuturkan tahu Presiden Jokowi mengajukan Ketum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang juga putranya, Kaesang Pangarep, untuk maju sebagai cawagub dalam Pilgub Jakarta.
ADVERTISEMENT
Aboe mengungkapkan hal itu saat ditanya jawabannya soal Kaesang yang mungkin disodorkan Jokowi untuk menjadi wakil Ridwan Kamil. Nama mantan Gubernur Jawa Barat itu senter akan diusungkan partai-partai Koalisi Indonesia Maju pendukung Prabowo-Gibran.
"Sudah-sudah, sudah nyodorkan," kata Aboe di Jakarta, Kamis (27/6).
"Sudah nyodorkan. Kita lihat aja," tambahnya.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu saat dijumpai di acara penutupan Sekolah Kepemimpinan PKS di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (27/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Saat ditanya apakah Jokowi juga menyodorkan Kaesang ke PKS? Aboe tidak menjawab dengan tegas.
"Ke mana-mana," tuturnya.
PKS sudah mendeklarasikan mengusung Anies-Sohibul di Pilgub Jakarta. Anies sendiri telah mendapat dukungan dari PKB Jakarta. Namun, belum diketahui apakah PKB akan pasti mendukung pasangan Anies-Sohibul.