Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
La Nyalla Mahmud Mattalitti telah resmi dilantik menjadi Ketua DPD periode 2019-2024. La Nyalla berjanji akan meneruskan program kerja yang baik dan mengevaluasi program kerja yang sudah di DPD periode sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Ia juga berencana akan membuatkan rumah dinas untuk senator yang berasal dari luar Jakarta. Selain itu, La Nyalla akan membuat kantor aspirasi di setiap daerah.
"Kita akan bangun lagi kantor aspirasi daerah. Sertifikatnya ada tapi pembangunan berhenti, nah itu yang akan kita lanjutkan kembali, itu dalam jangka pendek," kata La Nyalla usai dilantik di Gedung DPR, Rabu (2/10).
Terkait dengan pembangunan rumah dinas, La Nyalla mengatakan hal itu diperlukan untuk menunjang kinerja di DPD. Untuk pembiayaan, La Nyalla mengatakan masih akan berkordinasi dengan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani.
"Membangun rumah dinas, ini kan anggota DPD ini kan belum ada rumahnya, nah kita mau bantu mereka bikin cicilan, nanti kita akan koordinasi dengan Menkeu," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Ketika disinggung keterwakilan DPD di unsur MPR, La Nyalla mengaku belum memikirkan hal tersebut. "Saya serahkan kepada forum saja, belum tahu saya," imbuhnya.