Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Semarang Zona Merah, Masjid Agung Kauman Tetap Gelar Salat Jumat
25 Juni 2021 14:23 WIB
·
waktu baca 1 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 14:07 WIB
ADVERTISEMENT
Masjid Agung Kauman Kota Semarang , Jawa Tengah, tetap menggelar ibadah salat Jumat berjemaah pada hari ini. Meski, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengimbau masyarakat yang tinggal di daerah zona merah untuk beribadah di rumah masing-masing.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan di lokasi, protokol kesehatan yang diterapkan cukup ketat. Jemaah yang datang diwajibkan memakai masker dan dilakukan pengecekan suhu tubuh. Selain itu, jarak saf antar jemaah juga masih sama, satu meter, ditandai dengan tanda silang berwarna merah.
Petugas masjid tak bosan-bosannya mengatur jemaah agar tidak berkerumun. Beberapa orang yang tidak menggunakan masker langsung kena tegur.
Petugas menyediakan tas khusus alas kaki bagi jemaah salat. Selain itu petugas juga memantau dan terus mengingatkan agar sesi pengambilan makanan gratis usai salat Jumat dapat dilakukan dengan tertib.
Sekretaris Takmir Masjid Agung Kauman Semarang, Muhaimin, mengatakan selama ini pelaksanaan salat di salah satu masjid paling bersejarah di Semarang itu selalu menerapkan protokol kesehatan.
ADVERTISEMENT
"Pelaksanaan tetap seperti biasa, taat prokes," ujar Muhaimin, Jumat (25/6).
Dia menjelaskan, belum ada aturan baru atau fatwa dari MUI yang mengharuskan tiga masjid besar di Kota Semarang untuk ditutup sementara.
"Kami akan menindaklanjuti setelah ada kesepakatan tiga masjid, sebelum ada ya masih seperti biasa, tetap prokes," kata dia.
Saat ini ada 2.062 pasien terkonfirmasi COVID-19 di Kota Semarang. Dari jumlah itu 1.436 merupakan warga Kota Semarang. Sedangkan dari luar Semarang ada 626 pasien.