Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Serangan Brutal Israel ke Lebanon Sebabkan 40 Warga Tewas
7 November 2024 13:17 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Serangan brutal Israel ke Lebanon pada Rabu (6/11) menewaskan 40 orang. Aksi Israel itu menargetkan kota Baalbek di Lembah Beeka.
ADVERTISEMENT
Laporan mengenai serangan di Baalbek disampaikan Kementerian Kesehatan Lebanon. Saat bersamaan Israel menyerang selatan ibu kota Beirut.
Israel dan milisi Hizbullah saling serang sejak Oktober 2023 tepat ketika perang Gaza pecah. Hizbullah menyebut serangan mereka terhadap Israel bentuk solidaritas dari terhadap perjuangan Hamas melawan Israel di Gaza.
Pada akhir September 2024 Israel meningkatkan serangan ke Lebanon. Mereka mengirimkan pasukan ke selatan dan timur negara tetangganya itu.
Kementerian Kesehatan menyebut, serangan di Beelbek tak hanya menewaskan 40 orang tapi melukai 53 lainnya.
Sampai sekarang Israel belum memberikan komentar perihal serangan di Baalbek.
Dikutip dari Reuters, pada hari bersamaan Hizbullah menembakkan rudal ke pangkalan militer Israel sekitar Bandara Ben Gurion. Belum ada laporan korban terkait peristiwa itu.
ADVERTISEMENT
Adapun, laporan tv lokal Lebanon pada serangan Israel Rabu kemarin total ada empat serangan Israel menyasar negaranya.
Makin gecarnya serangan Israel membuat Sekjen Hizbullah Naim Qassem pesimis akan ada solusi politik demi menghentikan pertempuran.
“Ketika musuh memutuskan menghentikan agresi, akan ada jalan untuk negosiasi yang sudah kami definisikan dengan jelas,” kata Qassem.