Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Setelah Sekitar 10 Tahun Tertutup, Trotoar Depan Kedubes AS Kini Dibuka
11 Juni 2023 12:11 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan peninjauan trotoar depan Kedubes Amerika Serikat, Jalan Medan Merdeka Selatan, yang sempat menjadi polemik. Kini trotoar sudah dibuka kembali, Minggu (11/6).
ADVERTISEMENT
Cone dan movable concrete barrier (MCB) yang awalnya membatasi para pejalan kaki sudah dipindahkan.
Heru tetap meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk melakukan penataan lanjutan di area tersebut.
"Pertama, cone dan MCB sudah diangkut. Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Kemlu dan Duta Besar Amerika yang telah mau bersama-sama mengembalikan fungsi trotoar," kata Heru berdasarkan keterangan tertulis dikutip dari ppid.dkijakarta, Minggu (11/6).
Selain itu, Heru juga meminta pihak PLN menata kabel-kabel yang tidak terawat di kawasan tersebut.
"Saya mengecek apa yang masih kurang. Contohnya, kita akan bersihkan, di sana ada pohon yang memang sudah ada, tapi kita rapikan. Artinya, kita perbaiki juga wilayah ini," lanjutnya.
Prinsipnya, Heru ingin mengembalikan fungsi trotoar sebagaimana mestinya sehingga masyarakat bisa bebas berjalan kaki tampa hambatan di kawasan tersebut.
ADVERTISEMENT
Adapun pembukaan trotoar ini berawal dari keluhan masyarakat yang tidak bisa melintas dengan bebas karena ditutupnya trotoar di kawasan tersebut dihalangi MCB dan kawat berduri. Akibatnya, masyarakat pun terpaksa melintasi jalan raya.
Pembukaan trotoar di depan Kedubes AS ini dilakukan, Jumat (9/6) pukul 22.00 WIB. MCB ini diangkut oleh Dinas Bina Marga, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP DKI Jakarta. Kegiatan tersebut juga disaksikan oleh jajaran Kemlu RI dan Kedubes AS.