SF Hariyanto yang Sempat Heboh Istri Flexing Dilantik Jadi Pj Gubernur Riau

29 Februari 2024 19:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
SF Hariyanto usai dimintai klarifikasi LHKPN oleh KPK, Jakarta, Senin (22/5/2023). Foto: Reno Esnir/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
SF Hariyanto usai dimintai klarifikasi LHKPN oleh KPK, Jakarta, Senin (22/5/2023). Foto: Reno Esnir/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
SF Hariyanto resmi menjabat sebagai Pj Gubernur Riau setelah dilantik Menteri Dalam Negeri (Mendagri) M. Tito Karnavian di Gedung Sarana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia, Kamis (29/2).
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah, tadi saya sudah dilantik oleh Mendagri. Ada beberapa catatan kepada saya dan juga kepada rekan-rekan OPD (Organisasi Perangkat Daerah), yakni kita harus bisa bekerja sama. Apalagi seorang pemimpin itu tidak bisa bekerja sendiri, harus bekerja sama. Selain itu, Mendagri juga mengingatkan bahwa pemimpin itu harus bisa memberikan contoh yang baik," kata Hariyanto.
Sekda Riau SF Hariyanto mengklarifikasi gaya hidup mewah istrinya. Foto: Dok. Pemprov Riau
Untuk menjalankan semua itu, SF Hariyanto mengaku tidak bisa bekerja sendiri, namun memerlukan kerja tim agar keinginan besar tersebut bisa terwujud. Namun menurutnya budaya kerja tim di Provinsi Riau sudah lumrah dikerjakan. Sehingga diharapkan tugas yang diberikan bisa dikerjakan dengan baik dan lancar.
"Saya selaku yang dipercaya oleh Presiden RI Joko Widodo dan Mendagri Tito Karnavian, bahwa saya akan melaksanakan tugas dan amanah itu. Tapi saya tidak bisa bekerja sendiri. Saya bekerja dengan tim. Insyaallah tim Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau sudah biasa melaksanakan itu," ujarnya.
ADVERTISEMENT

Pernah Dipanggil KPK

Tangkapan layar gaya hidup mewah istri Sekda Riau SF Hariyanto. Foto: Dok. Istimewa
SF Hariyanto saat masih menjabat Sekretaris Daerah Riau dimintai klarifikasi soal LHKPN oleh KPK karena ulah dari anak dan istrinya yang gemar flexing di medsos.
Mulai dari pamer barang-barang merek ternama, jalan-jalan ke luar negeri, hingga merayakan ulang tahun anaknya di The Ritz-Carlton—dan berpura-pura dengan menyebut tempat itu "cuma di toko".
Dalam laman e-LHKPN KPK, SF Hariyanto melapor pada 11 Maret 2022, untuk laporan tahun periodik 2021. Total hartanya Rp 9.724.258.000.