Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Share Lokasi Pangkalan Ojek Online di Stasiun Kereta
30 Juli 2017 14:11 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
ADVERTISEMENT
Ada kalanya kita kesulitan mencari lokasi pertemuan dengan ojek online di stasiun kereta. Ojek online biasanya tak bisa mendekat ke lokasi strategis seperti di depan stasiun atau lainnya karena ada kesepakatan dengan ojek pangkalan.
ADVERTISEMENT
kumparan (kumparan.com) coba merangkum beberapa lokasi pertemuan ojek online dan penumpang stasiun kereta di rute Bogor-Jakarta. Kamu boleh menambahkan di kolom komentar, sekaligus dengan gambaran lokasi. Ayo berkolaborasi!
1. Stasiun Bogor
Mencari lokasi janjian dengan ojek online di Stasiun Bogor bisa cukup membingungkan, terutama buat mereka yang baru pertama ke Bogor. Sebab, kita tidak akan menemukan ojek online di pintu keluar resmi.
Lokasi yang biasa dijadikan tempat bertemu pertama adalah gerbang pintu masuk parkir mobil dan motor. Untuk menjangkaunya, Anda harus berjalan cukup jauh ke arah Jalan Mayor Oking, atau sekitar 50 meter dari pintu keluar dari tempat ngetem angkot.
Lokasi kedua yang sering dijadikan tempat janjian adalah di Jl Paledang. Tepatnya di dekat Lapas Paledang. Anda harus berjalan ke arah seberang stasiun dengan cara naik jembatan penyeberangan, lalu turun di depan Lapas.
2. Stasiun Depok
ADVERTISEMENT
Di Depok Lama saya pernah janjian dengan ojek online di halte bus Stasiun Depok Lama. Ojek online tidak mau menjemput di depan stasiun karena terhalang opang. Anda harus berjalan menyusuri Jl Stasiun Depok Lama sampai menemukan Jalan Raya Kartini, Depok.
3. Stasiun Pasar Minggu
Di Pasar Minggu, lokasi janjian dengan ojek online setidaknya ada dua. Pertama, di bawah jembatan penyeberangan yang sudah tidak terpakai. Ini jaraknya tak terlalu jauh dari pintu masuk stasiun.
Kedua, berada di Pos Pantau. Posisinya, di seberang stasiun Pasar Minggu atau dekat dengan pusat perbelanjaan Robinson.
4. Stasiun Cawang
Lokasi pertemuan dengan ojek online di Stasiun Cawang biasanya dilakukan di dua lokasi, yakni di bawah dan atas jalan layang. Namun yang paling sering digunakan adalah di jalan layang.
ADVERTISEMENT
Nah, untuk mencapainya cukup mudah. Anda naik ke atas jalan layang lalu berjalan sekitar 10 meter, sampai menemukan halte kecil di sana.
5. Stasiun Tebet
Stasiun Tebet juga memiliki beberapa lokasi pertemuan. Namun yang paling umum biasanya di depan ‘Warunk Upnormal’. Jaraknya sekitar 100 meter dari pintu keluar stasiun yang mengarah ke jalan layang.
6. Stasiun Gondangdia
Lokasi pertemuan ojek online dengan penumpang di Stasiun Gondangdia biasanya terjadi di dekat pintu keluar stasiun yang mengarah ke Gedung MNC. Posisi para driver biasanya menunggu di depan Kalog.
Demikian sebagian lokasi janjian antara penumpang dan ojek online yang dirangkum kumparan. Anda punya informasi di stasiun lain? Silakan isi di kolom komentar.
ADVERTISEMENT