Siswa SMK di Karawang Kesurupan Massal Saat Api Unggun, Ustaz Didatangkan

22 Juli 2023 11:53 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tangkapan layar video korban kesurupan. Dok: Ist.
zoom-in-whitePerbesar
Tangkapan layar video korban kesurupan. Dok: Ist.
ADVERTISEMENT
Saat Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMK Negeri 1 Purwasari berlangsung, ada suara teriakan siswa yang menangis.
ADVERTISEMENT
Ternyata, para siswa secara tiba-tiba mengalami kesurupan massal.
Kejadian bermula saat kegiatan api unggun tengah berlangsung pada pukul 20.00 WIB, Jumat (21/7).
"Kejadian (kesurupan massal) ketika Kak Kwaran sambutan di acara api unggun," kata Wakil Kepala Sekolah Kesiswaan, SMK Negeri 1 Purwasari, Iskandar.
Situasi menegang saat salah satu siswa mulai berteriak dan menangis. Pihak sekolah pun berupaya menenangkan para siswa. Namun teriakan tersebut, diikuti oleh siswa lainnya.
Saat itu, pihaknya langsung mengalihkan siswa ke areal lapangan yang lebih terang. Dan orang tua siswa mulai berdatangan ke sekolah.
Camat Purwasari, Muhana, mengatakan pihak sekolah mendatangkan ustaz.
"Situasi mulai tertangani saat ustaz didatangkan," ujar Muhana.
Hingga akhirnya, siswa yang berangsur normal dari kesurupan, langsung dipulangkan lebih awal.
Suasana usai adanya kesurupan massal. Dok: Ist.