Sopir Mobil Listrik yang Tabrak 21 Motor dan Pejalan Kaki di Sunter Diduga Mabuk

19 April 2025 21:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kecelakaan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kecelakaan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Pengemudi mobil listrik Hyundai Ioniq 5 yang menabrak puluhan motor dan seorang pejalan kaki di dekat tempat hiburan malam kawasan Danau Sunter, Jakarta Utara berinisial MPK (30) diduga dalam kondisi mabuk.
ADVERTISEMENT
“Dugaan (mabuk). Hasil alkotestnya 0,24,” kata Kasat Lantas Polres Jakut, AKBP Donni Bagus Wibisono saat dikonfirmasi pada Sabtu (19/4).
Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (19/4) dini hari. Insiden ini melukai empat orang.
“(Pengemudi) oleng ke kanan menabrak pejalan kaki saudara AJ (29) yang sedang berdiri di sisi kanan jalan. Kemudian oleng ke kiri menabrak kendaraan sepeda motor Honda Beat pengendara Saudara AD (20) berpenumpang Saudara FF (17) dan Saudara MAG (21) yang melaju searah di depan kirinya," kata Donni.
"Terus melaju hilang kendali menabrak 21 kendaraan sepeda motor di parkiran diskotek Helen's tersebut," tambahnya.
Akibat kecelakaan itu, total 23 kendaraan rusak. Selain itu, 2 gerobak tahu bulat dan pagar tempat hiburan malam tersebut juga mengalami kerusakan.
ADVERTISEMENT
Pejalan kaki berinisial AJ mengalami luka patah tulang lengan kanan. Dia dirawat di RS Royal Progress.
Sementara korban AD mengalami luka lecet di siku tangan kanan. Lalu FF mengalami luka pada bagian paha kanan, dan MAG luka robek betis kiri dan sesak di dada.