Sopir Nissan di Bandung Tabrak Alphard-5 Kendaraan: 1 Siswa SMA Tewas Terseret

6 Mei 2025 18:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lokasi kecelakaan beruntun di Jalan Anggrek, Bandung Wetan, Kota Bandung, pada Selasa (6/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi kecelakaan beruntun di Jalan Anggrek, Bandung Wetan, Kota Bandung, pada Selasa (6/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
ADVERTISEMENT
Kecelakaan lalu lintas melibatkan Mobil Nissan Kicks dan 6 kendaraan di Jalan Anggrek, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, pada Selasa (6/5) sore. Akibatnya, 1 orang pelajar SMA berinisial F tewas terseret.
ADVERTISEMENT
Insiden ini berawal saat mobil Nissan melaju dengan kecepatan tinggi dari Jalan Anggrek, Taman Foto Bandung, kemudian menabrak sepeda motor yang dikendarai 2 pemuda. Nahas, pelajar berinisial F tak sempat menyelamatkan diri hingga akhirnya terseret 80 meter.
"Mobil ini (Nissan hitam) dari sana kencang lalu (motor) dihantam. Motor terseret dari stopan (lampu lalu lintas), maju terus di lokasi. Motor itu berdua, yang dibonceng langsung loncat,” kata Petugas Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung, Aiptu Nandy Suhendi di lokasi.
Lokasi kecelakaan beruntun di Jalan Anggrek, Bandung Wetan, Kota Bandung, pada Selasa (6/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
Selain menabrak pemotor, mobil itu juga menabrak Mobil Toyota Alphard, mobil Honda HRV, mobil pikap, dan satu sepeda motor lainnya.
“Kendaraan yang rusak mobil 4, sepeda motor 2," ujarnya.
Mobil itu akhirnya berhenti di Jalan Mangga. Keenam kendaraan yang ditabrak mengalami rusak berat.
ADVERTISEMENT
Sopir Syok
Pelajar yang ditabrak tadi kemudian dibawa ke RS HS. Nahas, nyawanya tak tertolong.
Sementara itu, sopir Nissan tersebut telah dibawa ke Polrestabes Bandung untuk diperiksa. Menurut polisi, sopir tersebut syok atas insiden yang dialaminya.
"Korban jiwa satu orang dievakuasi ke RSHS, satu orang luka-luka," tutupnya.