Sosok Letkol Laut (P) Heri Oktavian, Komandan Kapal Selam yang Hilang Kontak

21 April 2021 22:48 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Komandan KRI Nanggala 402 Letkol Laut (P) Heri Oktavian (kiri).  Foto: Dok. TNI.Mil.Id
zoom-in-whitePerbesar
Komandan KRI Nanggala 402 Letkol Laut (P) Heri Oktavian (kiri). Foto: Dok. TNI.Mil.Id
ADVERTISEMENT
TNI AL mengerahkan semua kapal pencarian untuk menemukan kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak di perairan Bali, Rabu (21/4). Kepala Dinas Penerangan TNI AL, Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono, mengatakan komandan kapal tersebut ialah Letkol Laut (P) Heri Oktavian.
ADVERTISEMENT
"Komandan KRI Nanggala-402 atas nama Letkol Laut (P) Heri Oktavian. Sudah menjabat 1 tahun," tulis keterangan tersebut.
Dalam laman resmi TNI, diketahui Heri menjabat sebagai Komandan KRI Nanggala sejak 3 April 2020. Ia sebelumnya menjabat sebagai Komandan Sekolah Awak Kapal Selam (Dansekasel) Pusat Pendidikan Khusus (Pusdiksus).
KRI Nanggala-402. Foto: Dok. TNI AL
Jabatan sebagai Dansekasel ia emban sejak November 2019. Sebelumnya ia menjalani pendidikan Sesko di Jerman.
KRI Nanggala yang dipimpin oleh Heri pada Rabu (21/4) ditumpangi oleh 53 awak termasuk dia. Kapal hilang kontak usai meminta izin menyelam untuk melaksanakan latihan penembakan torpedo SUT pada pukul 03.00 WIB.
Hingga kini keberadaan kapal tersebut belum diketahui. TNI AL mengerahkan dua kapal selam serta KRI Rigel untuk mencari kapal tersebut.
ADVERTISEMENT
***
Saksikan video menarik di bawah ini: