Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Sosok Selebgram Makassar Istri Kaki Tangan Gembong Narkoba Fredy Pratama
18 September 2023 17:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Selebgram Makassar bernama Nur Utami, ditetapkan sebagai tersangka kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang melibatkan buronan sindikat narkoba jaringan internasional, Fredy Pratama.
ADVERTISEMENT
Nur Utami merupakan istri dari tersangka S, warga asal Kabupaten Pinrang, Sulsel, yang merupakan kaki tangan Fredy si gembong narkoba. S hingga kini masih dinyatakan buron.
Lantas Bagaimana Sosok Nur Utami ?
Nur Utami merupakan warga Makassar. Ia diketahui mengenyam pendidikan di SMAN 21 Makassar.
Menurut temannya, Echy (28), Nur Utami selama ini aktif dalam berbagai organisasi sekolah. Salah satunya di Chiliders dance.
"Adik kelas saya itu. Sama juga di Chil," kata Echy kepada kumparan, Senin (18/9).
Echy mengatakan, keseharian Nur Utami dulunya semasa sekolah, biasa-biasa saja. Sama dengan anak perempuan lain pada umumnya. Tak ada yang menonjol. Serta ia juga tergolong tidak glamor.
Namun setelah menikah dengan seorang pengusaha, penampilannya mulai berubah. Dia tampak glamor. Nur Utami juga mulai bepergian ke luar negeri, Malaysia.
ADVERTISEMENT
"Sudah menikah baru begitu. Langsung kayak orang kaya. Biasa ke luar negeri," katanya.
Teman-teman dari Nur Utami tidak pernah menaruh curiga dengan perubahannya itu. Sebab, Nur Utami juga dikenal pengusaha. Baik kosmetik hingga pakaian.
"Dia kan owner kosmetik. Sering ada ketika ada peresmian kosmetik," ungkapnya.
Berdasarkan informasi yang diterima, Nur Utami adalah pemilik kosmetik bernama Skin Beauty dan WG Glow.
Bareskrim Polri menetapkan Nur Utami sebagai tersangka. Saat ini ia telah ditahan di Rutan Bareskrim. Menurut informasi yang diterima, ia ditangkap di Malaysia.
"NU [Nur Utami] sudah ditetapkan sebagai tersangka TPPU dan telah dilakukan penahanan di Rutan Bareskrim," ujar Wadirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Kombes Jayadi saat dikonfirmasi, Senin (18/9).
Jayadi menerangkan, Nur Utami merupakan istri dari tersangka S yang merupakan kaki tangan Fredy. S hingga kini masih buron.
ADVERTISEMENT
"Adapun peran yang bersangkutan (Nur Utami) adalah menampung hasil penjualan narkoba yang kemudian dibelanjakan dalam bentuk kendaraan dan barang-barang bermerek serta pembelian aset berupa tanah dan bangunan," jelasnya.
Namun demikian, Jayadi masih belum merinci lebih jauh soal aset-aset yang telah disita dari Nur Utami.